Selasa, 21 Oktober 2008

Menulis Paragraf Espositoris

Untuk siswa kelas-X (Akselerasi dan RSBI).
Dalam pelajaran ini, Anda akan berlatih menulis paragraf ekspositoris. Sebelumnya, Anda harus memahami terlebih dahulu materi mengenai paragraf ekspositoris. Pertama, Anda akan berlatih mendaftar topik-topik menarik dan menyusun kerangka karangan. Kemudian, Anda akan mengembangkan kerangka karangan tersebut menjadi karangan ekspositoris. Dengan demikian, diharapkan kemampuan menulis Anda akan bertambah.
Apakah Anda pernah membaca artikel kesehatan, misalnya tentang suatu penyakit? Anda dapat mengenali gejala penyakit sampai cara penanganannya dengan jelas. Artinya, tulisan tersebut telah menggunakan pola pengembangan paragraf ekspositoris. Dalam karangan ekspositoris, sesuatu dipaparkan dengan runtut sehingga masalahnya menjadi jelas. Tujuan karangan ini adalah memberi informasi/penjelasan kepada pembaca dengan cara mengembangkan gagasan.
Saat Anda menulis paragraf ekspositoris, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, yakni sebagai berikut.
1. Anda dapat mendaftar topik-topik yang kiranya menarik untuk Anda kembangkan.
2. Menyusun kerangka karangan untuk memudahkan Anda mengembangkan pokok-pokok pikiran.


Tuliskan pengalaman atau pemahaman Anda tentang penyakit yang Anda ketahui, gejala-gejalanya serta langkah-langkah penanganannya. Kirimkan ke dalam komentar di blog ini. Selamat mengerjakan.

58 komentar:

Anonim mengatakan...

Nama : CHANTIKA BUNGA NUGRAHA
Kelas : X SBI 3 / 09



Kanker adalah penyakit yang disebabkan oleh adanya gangguan mekanisme dalam pergantian sel yang merusak DNA. Fungsi dan karakter fisik sel berubah menjadi sel yang reaktif dan ganas.Faktor risiko pencetus tumor otak ini bisa karena riwayat keluarga, radiasi, zat kimia, pola makan, obat-obatan tertentu, dan rokok.ditandai dengan gejala-gejala seperti pusing kepala, muntah, gangguan penglihatan, kesadaran, pendengaran, berjalan dan saraf.Kemudian jika mengenai daerah motorik ada gejala kelemahan anggota gerak sampai kelumpuhan, penurunan penglihatan sampai kebutaan, hilangnya keseimbangan, kesemutan, sampai tidak berasa sama sekali, gangguan penciuman, gangguan bicara kalau terkena di area atau pusat bicara, hingga turunnya kesadaran bila yang terkena batang otaknya.
Berdasarkan jenisnya penyakit tumor otak ini terbagi menjadi dua, ada tumor jinak: misalnya meningioma, cavernous angioma, astrocytoma grade rendah (1,2), adenoma hipofise, acustic neurinoma, dan tumor ganas glioblastoma. "Penyakit kanker otak ini sangat identik dengan tumor ganas.Sedangkan berdasarkan lokasinya dibagi menjadi dua, yaitu tumor supratentorial dan tumor infratentorial. Artinya tumor di atas tentorium atau pada otak besar, dan tumor yang ada di bawah tentorium, yakni otak kecil dan batang otak.
Penyakit tumor otak pada prinsipnya dapat disembuhkan,dengan catatan, dapat melakukan tindakan operasi dengan mengambil semua jaringan tumor, kecuali yang ganas karena meskipun kita telah mengambil total, nanti akan tumbuh lagi.Operasi dengan bedah microsurgery atau endoscopic surgery, radiotherapy: sinar X maupun sinar gamma, atau gamma knife, chemotherapy, dan imunotherapy.Radiasi radioaktif kemoterapi akan menghancurkan sel2 kanker. Akan tetapi karena disuntikkan kedalam tubuh, maka radiasi radioaktifnya menyebar keseluruh tubuh melalui aliran darah, sehingga sel2 yang sehat turut terkena radiasinya juga dan terbakar rusak, sehingga menimbulkan efek samping yang sangat menakutkan dan mengerikan.
Jadi,kita harus selalu berdoa kepada tuhan untuk memohon kesembuhan

dewi mengatakan...

TUGAS BAHASA INDONESIA
“MENULIS PARAGRAF ESPOSITORIS”

Nama : A. Dewi Lukitasari
Kelas : X SBI III
No absent : 01

Nama penyakit
SERANGAN JANTUNG

Pengertian

Serangan jantung adalah suatu kondisi karena terjadinya kerusakan bagian otot jantung (myocardium) akibat mendadak berkurangnya pasokan darah ke situ.Hal ini dapat terjadi ketika salah satu nadi koroner ter blokade selama beberapa saat.Dikarenakan oleh
1. spasme
2. mengencangnya nadi koroner
3. pergumpalan darah
4. thrombus.
Apabila pasokan darah ke jantung terhenti sama sekali, sel-sel yang bersangkutan mengalami perubahan yang permanen hanya dalam beberapa waktu saja dan bagian otot jantung termaksud mengalami penurunan mutu atau rusak secara permanent.Otot yang mati ini disebut infark.

Gejala

1. Gejala setiap orang berbeda.Biasanya dimulai dengan
2. rasa sakit yang tidak jelas,
3. rasa tidak nyaman yang samar,
4. rasa nyeri paling buruk yang pernah dialami
5. rasa sesak yang luar biasa atau rasa terjepit pada dada, tenggorokan atau perut
6. mengucurkan keringat panas atau dingin,
7. kaki terasa sakit sekali
8. rasa ketakutan bahwa ajal sudah mendekat.
9. merasa lebih nyaman bila duduk dibanding bila berbaring dan mungkin nafas begitu sesak sehingga tidak bisa santai.
10. Rasa mual dan pusing bahkan sampai muntah, bahkan yang lebih parah yaitu ketika sampai kolaps dan pingsan.

Gejala yang lebih spesifik
1. Nyeri. Jika otot tidak mendapatkan cukup darah disebut iskemi, maka oksigen yang tidak memadai dan hasil metabolisme yang berlebihan menyebabkan kram atau kejang.
2. Sesak nafas merupakan gejala yang biasa ditemukan pada gagal jantung. merupakan akibat dari masuknya cairan ke dalam rongga udara di paru-paru
3. Kelelahan atau kepenatan. Jika jantung tidak efektif memompa, maka aliran darah ke otot selama melakukan aktivitas akan berkurang, menyebabkan penderita merasa lemah dan lelah.
4. Pusing & pingsan. Penurunan aliran darah karena denyut atau irama jantung yang abnormal atau karena kemampuan memompa yang buruk, bisa menyebabkan pusing dan pingsan

Cara untuk mendeteksi sebuah serangan jantung adalah ketika harus menjalani pemeriksaan ECG

Faktor yang menimbulkan resiko penyakit jantung
• Memasuki usia 45 tahun bagi pria.
• Bagi wanita, memasuki usia 55 tahun atau mengalami menopause dini (sebagai akibat operasi).
• Riwayat penyakit jantung dalam keluarga sering merupakan akibat dari kolesterol yang tidak normal.
• Diabetes.
• Merokok.
• Tekanan darah tinggi (hipertensi).
• Kegemukan (obesitas).
• Gaya hidup buruk.
• Stress.
Penanganan serangan Jantung
1. Penanganan dini
2. Cegah serangan jantung
3. Pola hidup.
4. Stop merokok.
5. Pilih makanan sehat.
6. Kendalikan stres.
7. Lakukan check-up.

E . P . P . A . I gadiss riangg :)) mengatakan...

Nama : Devi Rusdiana Putri
Kelas : x SBI 3 / 11

Glaukoma adalah nama penyakit yang diberikan untuk sekumpulan penyakit mata di mana terjadi kerusakan syaraf mata (nervus opticus) yang terletak di belakang mata dan mengakibatkan penurunan penglihatan tepi (perifer) dan berakhir dengan kebutaan.
Pada kebanyakan orang, kerusakan syaraf mata ini disebabkan oleh peningkatan tekanan di dalam bola mata sebagai akibat adanya hambatan sirkulasi atau pengaliran cairan bola mata (cairan jernih yang membawa oksigen, gula dan nutrient/zat gizi penting lainnya ke bagian-bagian mata dan juga untuk mempertahankan bentuk bola mata). Pada sebagian pasien kerusakan syaraf mata bisa juga disebabkan oleh suplai darah yang kurang ke daerah vital jaringan nervus opticus, adanya kelemahan struktur dari syaraf atau adanya masalah kesehatan jaringan syaraf.
Glaukoma adalah salah satu penyebab utama kebutaan dan rusaknya penglihatan di seluruh belahan dunia. 2 tipe glaukoma yang paling sering adalah Primary Open Angle Glaucoma (POAG)/glaukoma sudut terbuka dan Acute/chronic closed angle glaucoma/ glaukoma sudut tertutup.
Peningkatan tekanan di dalam mata (intraocular pressure) adalah salah satu penyebab terjadinya kerusakan syaraf mata (nervus opticus) dan menunjukkan adanya gangguan dengan cairan di dalam mata yang terlalu berlebih. Ini bisa disebabkan oleh mata yang memproduksi cairan terlalu berlebih, cairan tidak mengalir sebagaimana mestinya melalui fasilitas yang ada untuk keluar dari mata (jaringan trabecular meshwork) atau sudut yang terbentuk antara kornea dan iris dangkal atau tertutup sehingga menyumbat/ memblok pengaliran daripada cairan mata.
Sebagian orang yang menderita glaukoma namun masih memiliki tekanan di dalam bola matanya normal, penyebab dari tipe glaukoma semacam ini diperkirakan adanya hubungan dengan kekurangan sirkulasi darah di daerah syaraf/nervus opticus mata. Meski glaukoma lebih sering terjadi seiring dengan bertambahnya usia, glaukoma dapat terjadi pada usia berapa saja. Risiko untuk menderita glaukoma diantaranya adalah riwayat penyakit glaukoma di dalam keluarga (faktor keturunan), suku bangsa, diabetes, migraine, tidak bisa melihat jauh (penderita myopia), luka mata, tekanan darah, penggunaan obat-obat golongan cortisone (steroids).
Pemeriksaan mata secara rutin dan berkala adalah salah satu cara yang tepat untuk mendeteksi seawal mungkin glaukoma. Test-test untuk glaukoma dapat dilakukan dengan pemeriksaan syaraf optik dengan alat optalmoskop, pemeriksaan tekanan mata dengan tonometer dan jika perlu pemeriksaan lapang pandangan.
Meski tidak ada cara untuk menyembuhkan glaukoma, namun kehilangan/kerusakan pandangan dapat dikontrol atau dicegah. Penanganan dapat dilakukan dengan memberikan tetes mata, cara ini merupakan yang paling umum dan sering dan harus dilakukan secara teratur. Sebagian pasien dapat mendapatkan respon yang bagus dari suatu obat sementara yang lainnya bisa tidak mendapatkan respon, namun pemilihan pengobatan harus disesuaikan dengan kebutuhan pasien dan tipe glaukomanya ; Laser (laser trabeculoplasty) ini dilakukan jika obat tetes mata tidak menghentikan kerusakan penglihatan. Pada kebanyakan kasus, meski telah dilakukan tindakan laser ini, obat tetes mata tetap harus diberikan. Tindakan laser ini tidak memerlukan pasien untuk dirawat di rumah sakit ; Pembedahan (trabeculectomy) : ini dilakukan jika tetes mata dan penanganan dengan laser gagal untuk dapat mengontrol tekanan bola mata. Sebuah saluran dibuat untuk memungkinkan cairan mata mengalir keluar. Tindakan ini dapat menyelamatkan sisa penglihatan yang ada tapi tidak memperbaiki pandangan.

Anonim mengatakan...

Vilia A
X sbi 3
28


PENYAKIT ASMA
Penyakit Asma (Asthma) adalah suatu penyakit kronik (menahun) yang menyerang saluran pernafasan (bronchiale) pada paru dimana terdapat peradangan (inflamasi) dinding rongga bronchiale sehingga mengakibatkan penyempitan saluran nafas yang akhirnya seseorang mengalami sesak nafas. Penyakit Asma paling banyak ditemukan di negara maju, terutama yang tingkat polusi udaranya tinggi baik dari asap kendaraan maupun debu padang pasir. Sampai saat ini penyebab penyakit asma belum diketahui secara pasti meski telah banyak penelitian oleh para ahli. Tapi diperkirakan disebabkan oleh faktor keturunan, alergi, kelainan dan lingkungan. Adapun tanda dan gejala penyakit asma diantaranya :
- Pernafasan berbunyi (wheezing/mengi/bengek) terutama saat mengeluarkan nafas (exhalation). Tidak semua penderita asma memiliki pernafasan yang berbunyi, dan tidak semua orang yang nafasnya terdegar wheezing adalah penderita asma.
- Adanya sesak nafas sebagai akibat penyempitan saluran bronki (bronchiale).
- Batuk berkepanjangan di waktu malam hari atau cuaca dingin.
- Adanya keluhan penderita yang merasakan dada sempit..
- Serangan asma yang hebat menyebabkan penderita tidak dapat berbicara karena kesulitannya dalam mengatur pernafasan. Langkah tepat yang dapat dilakukan untuk menghindari serangan asma adalah menjauhi faktor-faktor penyebab yang memicu timbulnya serangan asma itu sendiri. Setiap penderita umumnya memiliki ciri khas tersendiri terhadap hal-hal yang menjadi pemicu serangan asmanya. Prinsip dasar penanganan serangan asma adalah dengan pemberian obat-obatan baik suntikan (Hydrocortisone), syrup ventolin (Salbutamol) atau nebulizer (gas salbutamol) untuk membantu melonggarkan saluran pernafasan.

Anonim mengatakan...

setuju pak, bravo selalu, dan salut untuk Pak Bambang

siswa kesayangan

Anonim mengatakan...

Penyakit Maag

Penyakit ini menyerang bagian tubuh kita yaitu lambung. Penyakit ini menyebabkan perut kita melilit dan kita merasakan sakit yang begitu dashyat. Penyakit ini disebabkan ketidak teraturan makan kita dan makanan yang mengandung pedas dan asam yang berlebihan. Karena lambung kita terus berkontraksi menghancurkan makanan. Jika kita tidak makan, maka lambung kita tidak ada yang dihancurkan dan menyebabkan iritasi pada lambung . . . . Jika dibiarkan, asam lambung kita keluar dan akan mengeluarkan darah . . . Cara mengatasinya dangan minum obat maag. Dan setelah 1 jam dilanjutkan makan makanan yang halus . . . Kita harus menjaga lambung kita. Oce . . .

Anonim mengatakan...

Penyakit Maag Poenya
EPAFRODITUS ALFANDARU X1/10

Anonim mengatakan...

Penyakit Flu

penyakit ini disebabkan oleh virus Influensa.Gejalanya meliputi hidung gatal,panas,tersumbat,kadang kadang juga menimbulkan kepala menjadi pusing bila penyakit ini dalam tahap puncak maka akan mengakibatkan hidung mengeluarkan lendir(ingus).cara mengatasi penyakit ini yaitu dengan istirahat yang cukup,banyak makan yang bergizi,tidak terlalu banyak pikiran.cara penyembuhannya dapat dilakukan dengan terapi menghisap uap air hangat yang dilakukan secara teratur sampai hidung tidak mengeluarkan lendir lagi(sampai merasa lebih baik).Bila tidak kunjung sembuh segera pergi ke dokter.
Eri Rahmawati/12/X-2

Anonim mengatakan...

Erlando Pusta .S
14
X SBI 3

Sindrom Pernapasan Akut Berat (bahasa Inggris: Severe Acute Respiratory Syndrome/SARS) adalah sebuah jenis penyakit pneumonia. SARS pertama kali muncul pada November 2002 di Provinsi Guangdong, Tiongkok. SARS sekarang dipercayai disebabkan oleh virus SARS. Sekitar 10% dari penderita SARS meninggal dunia.

Setelah Tiongkok membungkam berita wabah SARS baik internal maupun internasional, SARS menyebar sangat cepat, mencapai negeri tetangga Hong Kong dan Vietnam pada akhir Februari 2003, kemudian ke negara lain via wisatawan internasional. Kasus terakhir dari epidemi ini terjadi pada Juni 2003. Dalam wabah itu, 8.069 kasus muncul yang menewaskan 775 orang.

Gejala

Mula-mula gejalanya mirip seperti flu dan bisa mencakup: demam, myalgia, lethargy, gejala gastrointestinal, batuk, radang tenggorokan dan gejala non-spesifik lainnya. Satu-satunya gejala yang sering dialami seluruh pasien adalah demam di atas 38 °C (100.4 °F). Sesak napas bisa terjadi kemudian.

Gejala tersebut biasanya muncul 2–10 hari setelah terekspos, tetapi sampai 13 hari juga pernah dilaporkan terjadi. Pada kebanyakan kasus gejala biasanya muncul antara 2–3 hari. Sekitar 10–20% kasus membutuhkan ventilasi mekanis.

Tanda fisik

Awalnya tanda jasmani tidak begitu kelihatan dan mungkin tidak ada. Beberapa pasien akan mengalami tachypnea dan crackle pada auscultation. Kemudian, tachypnea dan lethargy kelihatan jelas.

Pengobatan

Antibiotik masih belum efektif. Pengobatan SARS hingga kini masih bergantung pada anti-pyretic, supplemen oksigen dan bantuan ventilasi.

Kasus SARS yang mencurigakan harus diisolasi, lebih baiknya di ruangan tekanan negatif, dengan kostum pengaman lengkap untuk segala kontak apapun dengan pasien.

Awalnya ada dukungan anekdotal untuk penggunaan steroid dan antiviral drug ribavirin, namun tidak ada bukti yang mendukung terapi ini. Sekarang banyak juru klinik yang mencurigai ribavirin tidak baik bagi kesehatan.

Ilmuwan kini sedang mencoba segala obat antiviral untuk penyakit lain seperti AIDS, hepatitis, influenza dan lainnya pada coronavirus.

Ada keuntungan dari penggunaan steroid dan immune system modulating agent lainnya pada pengobatan pasien SARS yang parah karena beberapa bukti menunjukkan sebagian dari kerusakan serius yang disebabkan SARS disebabkan oleh reaksi yang berlebihan oleh sistem kekebalan tubuh terhadap virus. Penelitian masih berlanjut pada area ini.

Pada Desember 2004, laporan menyebutkan para peneliti Tiongkok telah menemukan sebuah vaksin SARS yang telah diujicoba pada 36 sukarelawan, 24 diantaranya menghasilkan antibodi virus SARS.

Anonim mengatakan...

Chikungunya , penyakit baru yang cukup merepotkan. Adalah penyakit yang disebabkan oleh gigitan nyamuk. Berbeda dengan demam berdarah , penyakit ini lebih menyerang ke anggota badan ( persendian ). Tidak ada gejala yang pasti , hanya seluruh anggota badan terasa pegal dan susah digerakkan. Sekalipun berhasil digerakkan , rasanya sakit sekali. Badan terasa lemas , itu sudah pasti. Panas dan ditambah lagi dengan pusing. Jika daya tahan tubuh kita kuat , kita hanya merasakan pegal yang ringan.
Untuk mengentaskan Chikungunya , kita cukup istirahat saja. Tidur di rumah itu lebih baik. Rajin minum obat dari dokter. Dan jangan lupa untuk sering - sering menggerakkan badan kita agar tidak kaku.

Septina Fadia Putri
x2 / 34

Anonim mengatakan...

Nama : Intan Mustikaning Putri
Kelas : X SBI 3
Absen : 18

Demam Berdarah

Memasuki musim penghujan ini, penyakit yang sering muncul adalah demam berdarah. Wabah ini ditularkan oleh nyamuk, yang biasa hidup di tempat yang lembab, atau di gantungan pakaian. Gejala-gejala penyakit ini adalah penderita mengalami demam tinggi, kemudian muncul bercak-bercak merah pada sekujur tubuh dan mata berkunang-kunang. Sedangkan cara yang tepat untuk mencegahnya adalah dengan menjaga lingkungan sekitar, jangan biarkan ada air menggenang di dalam ember atau vas dan bila menggantungkan pakaian harus sering-sering dibuka. Bila sudah terlanjur harus segera diperiksa ke dokter.

Anonim mengatakan...

Nama : Yunita Nugrahaini
Kelas : X SBI 3
Absen : 29

Penyakit Fobia

Penyakit ketakutan (fobia) adalah kecemasan yang luar biasa, terus menerus dan tidak realistis, sebagai respon terhadap keadaan eksternal tertentu. Penderita biasanya menghindari keadaan-keadaan yang bisa memicu terjadinya kecemasan atau menjalaninya dengan penuh tekanan.
Agrofobia adalah salah satu jenis penyakit fobia yaitu, takut akan keramaian atau tempat terbuka. Keadaan-keadaan yang sulit bagi penderita agoraphobia adalah antri di bank atau pasar swalayan, duduk di tengah-tengah bioskop atau ruang kelas dan mengendarai bis atau pesawat terbang. Beberapa orang menderita agorafobia setelah mengalami serangan panik pada salah satu keadaan tersebut. Agorafobia sering mempengaruhi kegiatan sehari-hari, kadang sangat berat sehingga penderita hanya diam di dalam rumah.
Setiap periode 6 bulan, telah terdiagnosis agorafobia pada 3,8% wanita dan 1,8% pria. Penyakit ini paling sering muncul pada awal usia 20 tahun, jarang terjadi diatas usia 40 tahun.
Pengobatan terbaik untuk agorafobia adalah terapi pemaparan,
dengan bantuan seorang ahli, penderita mencari, mengendalikan dan tetap berhubungan dengan apa yang ditakutinya sampai kecemasannya secara perlahan berkurang karena sudah terbiasa dengan keadaan tersebut (proses ini disebut habituasi). Terapi pemaparan telah membantu lebih dari 90% penderita yang menjalaninya secara rutin. Kepada penderita yang mengalami depresi berat diberikan obat anti-depresi. Psikoterapi dilakukan agar penderita lebih memahami pertentangan psikis yang melatarbelakangi terjadinya kecemasan.

Andien...buangetz lagi! mengatakan...

Fati Apriandini
16
X ISS 3


Gejala, Penyebab, dan Akibat Stroke
Stroke termasuk penyakit serebrovaskuler (pembuluh darah otak) yang ditandai dengan kematian jaringan otak (infark serebral) yang terjadi karena berkurangnya aliran darah dan oksigen ke otak. Berkurangnya aliran darah dan oksigen ini bisa dikarenakan adanya sumbatan, penyempitan atau pecahnya pembuluh darah.
WHO mendefinisikan bahwa stroke adalah gejala-gejala defisit fungsi susunan saraf yang diakibatkan oleh penyakit pembuluh darah otak dan bukan oleh yang lain dari itu.
Stroke dibagi menjadi dua jenis yaitu: stroke iskemik maupun stroke hemorragik.
Stroke iskemik yaitu tersumbatnya pembuluh darah yang menyebabkan aliran darah ke otak sebagian atau keseluruhan terhenti. 80% stroke adalah stroke Iskemik. Stroke iskemik ini dibagi menjadi 3 jenis, yaitu :
1. Stroke Trombotik: proses terbentuknya thrombus yang membuat penggumpalan.
2. Stroke Embolik: Tertutupnya pembuluh arteri oleh bekuan darah.
3. Hipoperfusion Sistemik: Berkurangnya aliran darah ke seluruh bagian tubuh karena adanya gangguan denyut jantung.
Stroke hemoragik adalah stroke yang disebabkan oleh pecahnya pembuluh darah otak. Hampir 70% kasus stroke hemoragik terjadi pada penderita hipertensi.
Stroke hemoragik ada 2 jenis, yaitu:
1. Hemoragik Intraserebral: pendarahan yang terjadi didalam jaringan otak.
2. Hemoragik Subaraknoid: pendarahan yang terjadi pada ruang subaraknoid (ruang sempit antara permukaan otak dan lapisan jaringan yang menutupi otak).
Tanda dan Gejala-gejala Stroke
Berdasarkan lokasinya di tubuh, gejala-gejala stroke terbagi menjadi berikut:
1. Bagian sistem saraf pusat : Kelemahan otot (hemiplegia), kaku, menurunnya fungsi sensorik
2. Batang otak, dimana terdapat 12 saraf kranial: menurun kemampuan membau, mengecap, mendengar, dan melihat parsial atau keseluruhan, refleks menurun, ekspresi wajah terganggu, pernafasan dan detak jantung terganggu, lidah lemah.
3. Cerebral cortex: aphasia, apraxia, daya ingat menurun, hemineglect, kebingungan.
Jika tanda-tanda dan gejala tersebut hilang dalam waktu 24 jam, dinyatakan sebagai Transient Ischemic Attack (TIA), dimana merupakan serangan kecil atau serangan awal stroke.
Faktor Penyebab Stroke
Faktor resiko medis, antara lain Hipertensi (penyakit tekanan darah tinggi), Kolesterol, Aterosklerosis (pengerasan pembuluh darah), Gangguan jantung, diabetes, Riwayat stroke dalam keluarga, Migrain.
Faktor resiko perilaku, antara lain Merokok (aktif & pasif), Makanan tidak sehat (junk food, fast food), Alkohol, Kurang olahraga, Mendengkur, Kontrasepsi oral, Narkoba, Obesitas.
80% pemicu stroke adalah hipertensi dan arteriosklerosis, Menurut statistik. 93% pengidap penyakit trombosis ada hubungannya dengan penyakit tekanan darah tinggi.
Pemicu stroke pada dasarnya adalah, suasana hati yang tidak nyaman (marah-marah), terlalu banyak minum alkohol, merokok dan senang mengkonsumsi makanan yang berlemak.
Derita Pasca Stroke
Sudah Jatuh tertimpa Tangga Pula, peribahasa itulah yang tepat bagi penderita Stroke.
Setelah stroke, sel otak mati dan hematom yg terbentuk akan diserap kembali secara bertahap. Proses alami ini selesai dlm waktu 3 bulan. Pada saat itu, 1/3 orang yang selamat menjadi tergantung dan mungkin mengalami komplikasi yang dapat menyebabkan kematian atau cacat
Diperkirakan ada 500.000 penduduk yang terkena stroke. Dari jumlah tersebut:
• 1/3 --> bisa pulih kembali,
• 1/3 --> mengalami gangguan fungsional ringan sampai sedang,
• 1/3 sisanya --> mengalami gangguan fungsional berat yang mengharuskan penderita terus menerus di kasur.
Hanya 10-15 % penderita stroke bisa kembali hidup normal seperti sedia kala, sisanya mengalami cacat, sehingga banyak penderita Stroke menderita stress akibat kecacatan yang ditimbulkan setelah diserang stroke.
Akibat Stroke lainnya:
• 80% penurunan parsial/ total gerakan lengan dan tungkai.
• 80-90% bermasalah dalam berpikir dan mengingat.
• 70% menderita depresi.
• 30 % mengalami kesulitan bicara, menelan, membedakan kanan dan kiri.
Stroke tak lagi hanya menyerang kelompok lansia, namum kini cenderung menyerang generasi muda yang masih produktif. Stroke juga tak lagi menjadi milik warga kota yang berkecukupan , namun juga dialami oleh warga pedesaan yang hidup dengan serba keterbatasan.
Hal ini akan berdampak terhadap menurunnya tingkat produktifitas serta dapat mengakibatkan terganggunya sosial ekonomi keluarga. Selain karena besarnya biaya pengobatan paska stroke , juga yang menderita stroke adalah tulang punggung keluarga yang biasanya kurang melakukan gaya hidup sehat, akibat kesibukan yang padat.
Stroke sangat dapat dicegah,
Hampir 85% dari semua stroke dapat DICEGAH ,
Karena Ancaman stroke hingga merenggut nyawa dan derita akibat stroke. Hidup BEBAS tanpa STROKE merupakan dambaan bagi semua orang.

Tak heran semua orang selalu berupaya untuk mencegah Stroke atau mengurangi faktor risiko dengan menerapkan pola hidup sehat, olahraga teratur, penghindari stress hingga meminum obat atau suplemen untuk menjaga kesehatan pembuluh darah hingga dapat mencegah terjadinya

Anonim mengatakan...

Penyakit Cacar

Cacar air adalah penyakit yang disebabkanoleh poxivirus yang menyerang daya tahan tubuh. Penyakit ini dapat menyerang setiap orang yang daya tahan tubuh lemah. Tubuh akan timbul bintik- bintik air.
Gejala penyakit cacar adalah badan terasa nyeri, suhu tubuh tinggi/demam,badan terasa gatal, dan timbul bintik-bintik air di seluruh tubuh. Jika mengalami gejala tersebut periksakan diri ke dokter. Untuk pengatasannya dengan minum obat dari dokter, dan istirahat yang cukup.Penyakit cacar ini adalah penyakit yang menular.
Setelah penyakit cacar sembuh maka akan meninggalkan bekas pada kulit.Untuk menghindari cacar air ini tetap menjaga daya tahan tubuh dengan makanan bergizi dan istirahat yang cukup atau dengan menyuntikan vaksin cacar.

Ratna Wardani
X-2/32

Anonim mengatakan...

Penyakit Diare

Setiap orang pernah mengalami daire.Diare adalah penyakit perut yang disebabkan oleh banyak hal.Diantaranya,karena makanan yang kita konsumsi terlalu pedas atau juga makanan tersebut banyak dihinggapi lalat atau tidak bersih sehingga apa yang kita makan tidak membuat kita krnyang justru sakit perut.
Gejala diare,yaitu perut terasa melilit,buang air besar terus menerus,keala pusing,dan terkadang muntah.Jika tidak segera ditangani,diare dapat menyebabkan penderita kekurangan cairan.Oleh sebab itu,segeralah minum obat pencegah diare.Ada juga obat tradisional,yitu memakan daun jambu monyet dengan garam.Tetapi jika masih diare sebaiknya pergi kr dokter agar mendapatkan penanganan segera.


Luciana Elysabet
26/X-2

Anonim mengatakan...

Suhu tubuh tinggi atau panas adalah penyakit yang sering diderita oleh anak-anak.Gejala ini muncul ketika badan lelah,kurang tidur,banyak pikiran,dan faktor cuaca.Sebaiknya kita bayak istirahat,makan makanan bergizi,pergi ke dokter/puskesmas dan bayak-banyaklah berdoa.

Anonim mengatakan...

Karagan diatas dari
NAMA :Dian rositasari
KELAS :X-2
NO :10

Anonim mengatakan...

Hepatitis
Hepatitis adalah peradangan hati karena berbagai sebab. Hepatitis yang berlangsung kurang dari 6 bulan disebut "hepatitis akut", hepatitis yang berlangsung lebih dari 6 bulan disebut "hepatitis kronis".
Penyebab:
Hepatitis biasanya terjadi karena virus, terutama salah satu dari kelima virus hepatitis, yaitu A, B, C, D atau E. Hepatitis juga bisa terjadi karena infeksi virus lainnya, seperti mononukleosis infeksiosa, demam kuning dan infeksi sitomegalovirus. Penyebab hepatitis non-virus yang utama adalah alkohol dan obat-obatan.
Jenis-jenis Virus Hepatitis:
Virus hepatitis A:
Virus hepatitis A terutama menyebar melalui tinja. Penyebaran ini terjadi akibat buruknya tingkat kebersihan. Di negara-negara berkembang sering terjadi wabah yang penyebarannya terjadi melalui air dan makanan. Penderita akan mengalami gejala seperti demam, lemah, letih, dan lesu, pada beberapa kasus, seringkali terjadi muntah muntah yang terus menerus sehingga menyebabkan seluruh badan terasa lemas. Demam yang terjadi adalah demam yang terus menerus, tidak seperti demam yang lainnya yaitu pada demam berdarah, tbc, thypus, dll.
Virus hepatitis B:
Penularannya tidak semudah virus hepatitis A. Virus hepatitis B ditularkan melalui darah atau produk darah. Penularan biasanya terjadi diantara para pemakai obat yang menggunakan jarum suntik bersama-sama, atau diantara mitra seksual (baik heteroseksual maupun pria homoseksual).Ibu hamil yang terinfeksi oleh hepatitis B bisa menularkan virus kepada bayi selama proses persalinan. Hepatitis B bisa ditularkan oleh orang sehat yang membawa virus hepatitis B. Di daerah Timur Jauh dan Afrika, beberapa kasus hepatitis B berkembang menjadi hepatitis menahun, sirosis dan kanker hati. Pada umumnya, gejala penyakit Hepatitis B ringan. Gejala tersebut dapat berupa selera makan hilang, rasa tidak enak di perut, mual sampai muntah, demam ringan, kadang-kadang disertai nyeri sendi dan bengkak pada perut kanan atas. Setelah satu minggu akan timbul gejala utama seperti bagian putih pada mata tampak kuning, kulit seluruh tubuh tampak kuning dan air seni berwarna seperti teh
Virus hepatitis C:
Menyebabkan minimal 80% kasus hepatitis akibat transfusi darah. Virus hepatitis C ini paling sering ditularkan melalui pemakai obat yang menggunakan jarum bersama-sama. Jarang terjadi penularan melalui hubungan seksual. Untuk alasan yang masih belum jelas, penderita "penyakit hati alkoholik" seringkali menderita hepatitis C. Orang yang mengalami infeksi virus hepatitis C sering mengalami gejala ringan.
Virus hepatitis D:
Hanya terjadi sebagai rekan-infeksi dari virus hepatitis B dan virus hepatitis D ini menyebabkan infeksi hepatitis B menjadi lebih berat. Yang memiliki resiko tinggi terhadap virus ini adalah pecandu obat.
Virus hepatitis E:
Virus hepatitis E kadang menyebabkan wabah yang menyerupai hepatitis A, yang hanya terjadi di negara-negara terbelakang. Gejala biasanya muncul secara tibatiba, seperti demam, rasa letih, hilang nafsu makan, rasa mual, sakit perut, air seni berwarna tua, warna kekuningan pada mata dan kulit.
Virus hepatitis G:
Jenis baru dari virus hepatitis yang telah terdeteksi baru-baru ini.
Virus-virus lain yang dapat menyebabkan hepatitis :
• Virus Mumps
• Virus Rubella
• Virus Cytomegalovirus
• Virus Epstein-Barr
• Virus Herpes
Pengobatan:
• Calcium I + Cordyceps, cara pemakaian :
o pagi hari (1 jam setelah makan pagi) 2 kapsul Cordyceps
o siang hari (setelah makan siang) 1 sachet Calcium I + 2 kapsul Cordyceps (1 jam setelah minum Calcium I)
o sore/malam hari (setelah makan malam) 2 kapsul Cordyceps
• Calcium I + Cordyceps + Zinc (Jika komposisi Calcium I + Cordyceps saja belum cukup), Cara pemakaian :
o pagi hari (1 jam setelah makan pagi) 2 kapsul Cordyceps + 2 kapsul Zinc
o siang hari (setelah makan siang) 1 sachet Calcium I + 2 kapsul Cordyceps (1 jam setelah minum Calcium I) + 2 kapsul Zinc
o sore/malam hari (setelah makan malam) 2 kapsul Cordyceps + 2 kapsul Zinc
• Cordyceps (paket hemat), Cara pemakaian 2 - 3 kapsul Cordyceps setiap habis makan.


Nabila Anggita P.L
X SBI3/24

Anonim mengatakan...

Apakah pusing?


Pusing merupkan penyakit yang menyerang kepala. Di dunia ini, setengah dari penduduknya, dapat pusing setiap harinya. Karena pusing dapat disebabkan oleh beberapa hal, diantaranya ; stres atau banyak masalah, kurang minum, kurang darah, bahkan jika terlalu lama tidur, juga dapat terkena pusing. Tetapi jangan terlalu khawatir akan cara mengatasinya. Cara mengatasinya adalah dengan minum air putih yang banyak, refresh-kan pikiran anda, atau istirahatkan pikiran anda. Tetapi jika masih terasa, konsultasikan ke dokter.


Yuliyanto Ari Wibowo
X-1 / 34

Anonim mengatakan...

Maag

Maag adalah suatu jenis penyakit yang menyerang usus halus. Gejala-gejalanya ialah mual-mual ingin muntah, terasa ingin buang air besar tetapi tidak bisa keluar, perut terasa mules, dan nyeri. Cara pengatasan pertama penyakit tersebut yakni jangan makan terlambat, minum air the hangat, perut digosok pelan-pelan dengan minyak tanah, tidur, dan lepaskan semua beban masalah yang sedang anda hadapi sekarang ini sebab penyakit ini kadang timbul ketika seseorang ada masalah yang harus dia hadapi. Jika anda sudah punya penyakit maag sejak lahir/keturunan dari orang tua, hindari makan makanan yang pedas terutama rujak. Bila cara pengatasan-pengatasan di atas tidak manjur/tidak berpengaruh apa-apa terhadap anda, segera periksakan penyakit maag kamu ke dokter agar tidak terjadi apa-apa. Obat yang bisa menyembuhkan penyakit ini yaitu obat maag (yang biasa orang menyebutnya promaag). Agar penyakit ini hilang total anda harus melakukan terapi maag secara teratur minimal seminggu 1kali ke ahli terapi maag biar tidak kambuh dan tidak berkelanjutan. Sekali lagi saya peringatkan, jangan lupa makannya harus yang teratur terus agar lama-kelamaan penyakit tersebut akan hilang dengan sendirinya.


Nama : Muh. Fikri Indra S.
Kelas : X-1
Nomor : 16

Anonim mengatakan...

HEPATITIS B

Hepatitis B adalah suatu penyakit hati yang disebabkan oleh "Virus Hepatitis B" (VHB), suatu anggota famili Hepadnavirus[1] yang dapat menyebabkan peradangan hati akut atau menahun yang pada sebagian kecil kasus dapat berlanjut menjadi sirosi hati atau kanker hati.[2] Mula-mula dikenal sebagai "serum hepatitis" dan telah menjadi epidemi pada sebagian Asia dan Afrika.[3] Hepatitis B telah menjadi endemik di Tiongkok dan berbagai negara Asia.[4]
Penyebab Hepatitis ternyata tak semata-mata virus. Keracunan obat, dan paparan berbagai macam zat kimia seperti karbon tetraklorida, chlorpromazine, chloroform, arsen, fosfor, dan zat-zat lain yang digunakan sebagai obat dalam industri modern, bisa juga menyebabkan Hepatitis. Zat-zat kimia ini mungkin saja tertelan, terhirup atau diserap melalui kulit penderita. Menetralkan suatu racun yang beredar di dalam darah adalah pekerjaan hati. Jika banyak sekali zat kimia beracun yang masuk ke dalam tubuh, hati bisa saja rusak sehingga tidak dapat lagi menetralkan racun-racun lain.[5]

Diagnosis
Dibandingkan virus AIDS (HIV), virus Hepatitis B (HBV) seratus kali lebih ganas (infectious), dan sepuluh kali lebih banyak (sering) menularkan. Kebanyakan gejala Hepatitis B tidak nyata.[6]
Hepatitis B kronis merupakan penyakit nekroinflamasi kronis hati yang disebabkan oleh infeksi virus Hepatitis B persisten. Hepatitis B kronis ditandai dengan HBsAg positif (> 6 bulan) di dalam serum, tingginya kadar HBV DNA dan berlangsungnya proses nekroinflamasi kronis hati. Carrier HBsAg inaktif diartikan sebagai infeksi HBV persisten hati tanpa nekroinflamasi. Sedangkan Hepatitis B kronis eksaserbasi adalah keadaan klinis yang ditandai dengan peningkatan intermiten ALT>10 kali batas atas nilai normal (BANN). Diagnosis infeksi Hepatitis B kronis didasarkan pada pemeriksaan serologi, petanda virologi, biokimiawi dan histologi. Secara serologi, pemeriksaan yang dianjurkan untuk diagnosis dan evaluasi infeksi Hepatitis B kronis adalah : HBsAg, HBeAg, anti HBe dan HBV DNA (4,5). Pemeriksaan virologi, dilakukan untuk mengukur jumlah HBV DNA serum sangat penting karena dapat menggambarkan tingkat replikasi virus. Pemeriksaan biokimiawi yang penting untuk menentukan keputusan terapi adalah kadar ALT. Peningkatan kadar ALT menggambarkan adanya aktifitas kroinflamasi. Oleh karena itu pemeriksaan ini dipertimbangkan sebagai prediksi gambaran histologi. Pasien dengan kadar ALT yang menunjukkan proses nekroinflamasi yang lebih berat dibandingkan pada ALT yang normal. Pasien dengan kadar ALT normal memiliki respon serologi yang kurang baik pada terapi antiviral. Oleh sebab itu pasien dengan kadar ALT normal dipertimbangkan untuk tidak diterapi, kecuali bila hasil pemeriksaan histologi menunjukkan proses nekroinflamasi aktif. Sedangkan tujuan pemeriksaan histologi adalah untuk menilai tingkat kerusakan hati, menyisihkan diagnosis penyakit hati lain, prognosis dan menentukan manajemen anti viral. [7]
Pada umumnya, gejala penyakit Hepatitis B ringan. Gejala tersebut dapat berupa selera makan hilang, rasa tidak enak di perut, mual sampai muntah, demam ringan, kadang-kadang disertai nyeri sendi dan bengkak pada perut kanan atas. Setelah satu minggu akan timbul gejala utama seperti bagian putih pada mata tampak kuning, kulit seluruh tubuh tampak kuning dan air seni berwarna seperti teh.[7]
Ada 3 kemungkinan tanggapan kekebalan yang diberikan oleh tubuh terhadap virus Hepatitis B pasca periode akut. Kemungkinan pertama, jika tanggapan kekebalan tubuh adekuat maka akan terjadi pembersihan virus, pasien sembuh. Kedua, jika tanggapan kekebalan tubuh lemah maka pasien tersebut akan menjadi carrier inaktif. Ketiga, jika tanggapan tubuh bersifat intermediate (antara dua hal di atas) maka penyakit terus berkembang menjadi hepatitis B kronis.[7]

Penularan
Hepatitis B merupakan bentuk Hepatitis yang lebih serius dibandingkan dengan jenis hepatitis lainnya.[2] Penderita Hepatitis B bisa terjadi pada setiap orang dari semua golongan umur.[8] Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan virus Hepatitis B ini menular. [9]
• Secara vertikal, cara penularan vertikal terjadi dari Ibu yang mengidap virus Hepatitis B kepada bayi yang dilahirkan yaitu pada saat persalinan atau segera setelah persalinan.
• Secara horisontal, dapat terjadi akibat penggunaan alat suntik yang tercemar, tindik telinga, tusuk jarum, transfusi darah, penggunaan pisau cukur dan sikat gigi secara bersama-sama serta hubungan seksual dengan penderita.
Sebagai antisipasi, biasanya terhadap darah-darah yang diterima dari pendonor akan di tes terlebih dulu apakah darah yang diterima terkena reaktif Hepatitis, Sipilis terlebih-lebih HIV/AIDS.
Sesungguhnya, tidak semua yang positif Hepatitis B perlu ditakuti. Dari hasil pemeriksaan darah, dapat terungkap apakah ada riwayat pernah kena dan sekarang sudah kebal, atau bahkan virusnya sudah tidak ada. Bagi pasangan yang hendak menikah, tidak ada salahnya untuk memeriksakan pasangannya untuk menenularan penyakit ini.

Perawatan
Hepatitis yang disebabkan oleh infeksi virus menyebabkan sel-sel hati mengalami kerusakan sehingga tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Pada umumnya, sel-sel hati dapat tumbuh kembali dengan sisa sedikit kerusakan, tetapi penyembuhannya memerlukan waktu berbulan-bulan dengan diet dan istirahat yang baik.[2]
Hepatitis B akut umumnya sembuh, hanya 10% menjadi Hepatitis B kronik (menahun) dan dapat berlanjut menjadi sirosis hati atau kanker hati.[8] Saat ini ada beberapa perawatan yang dapat dilakukan untuk Hepatitis B kronis yang dapat meningkatkan kesempatan bagi seorang penderita penyakit ini. Perawatannya tersedia dalam bentuk antiviral seperti lamivudine dan adefovir dan modulator sistem kebal seperti Interferon Alfa ( Uniferon).[10]
Selain itu, ada juga pengobatan tradisional yang dapat dilakukan. Tumbuhan obat atau herbal yang dapat digunakan untuk mencegah dan membantu pengobatan Hepatitis diantaranya mempunyai efek sebagai hepatoprotektor, yaitu melindungi hati dari pengaruh zat toksik yang dapat merusak sel hati, juga bersifat anti radang, kolagogum dan khloretik, yaitu meningkatkan produksi empedu oleh hati. Beberapa jenis tumbuhan obat yang dapat digunakan untuk pengobatan Hepatitis, antara lain yaitu temulawak (Curcuma xanthorrhiza), kunyit (Curcuma longa), sambiloto (Andrographis paniculata), meniran (Phyllanthus urinaria), daun serut/mirten, jamur kayu/lingzhi (Ganoderma lucidum), akar alang-alang (Imperata cyllindrica), rumput mutiara (Hedyotis corymbosa), pegagan (Centella asiatica), buah kacapiring (Gardenia augusta), buah mengkudu (Morinda citrifolia), jombang (Taraxacum officinale).[2]




Nama : Juan Kusuma D.P
Kelas : X SBI 3
No. : 21

Anonim mengatakan...

Nama : Bizal Winawan S
kelas : X SBI #
No : 05

Mencegah Kanker Hati
KANKER hati merupakan kanker yang sering dijumpai di Indonesia. Kanker ini dihubungkan dengan infeksi Hepatitis B atau Hepatitis C. Artinya pada umumnya penderita kanker hati pernah terinfeksi Hepatitis B atau C.
Penyakit Hepatitis B dan Hepatitis C sering dialami penduduk Indonesia. Kedua penyakit ini ditularkan melalui cairan tubuh. Virus Hepatitis B dan Hepatitis C dapat ditularkan melalui hubungan seksual, jarum suntik, dan transfusi darah.
Pada umumnya dewasa ini di negeri kita transfusi darah sudah aman, darah yang akan diberikan diskrining Hepatitis B, Hepatitis C, dan HIV. Dengan demikian kemungkinan penularan Hepatitis dan HIV melalui transfusi darah sudah menjadi kecil. Gejala penyakit Hepatitis, virus biasanya dimulai dengan demam, pegal otot, mual, mata menjadi kuning, dan air seni berwarna kemerahan seperti air teh. Namun, tidak semua orang mengalami gejala seperti itu.
Gejala Hepatitis C biasanya lebih ringan dibandingkan dengan Hepatitis A atau B. Setelah terserang Hepatitis A pada umumnya penderita sembuh secara sempurna, tidak ada yang menjadi kronik. Hepatitis B juga sebagian besar akan sembuh dengan baik dan hanya sekitar 5-10 persen yang akan menjadi kronik. Bila hepatitis B menjadi kronik maka sebagian penderita hepatitis B kronik ini akan menjadi sirosis hati dan kanker hati.
Pada Hepatitis C penderita yang menjadi kronik jauh lebih banyak. Sebagian penderita Hepatitis C kronik akan menjadi sirosis hati dan kanker hati. Hanya sebagian kecil saja penderita Hepatitis B yang berkembang menjadi kanker hati. Begitu pula pada penderita Hepatitis C hanya sebagian yang menjadi kanker hati. Biasanya diperlukan waktu 17 sampai dengan 20 tahun seorang yang menderita Hepatitis C untuk berkembang menjadi sirosis hati atau kanker hati.
Sekarang memang ada obat baru untuk Hepatitis B yang disebut lamivudin. Obat ini berupa tablet yang dimakan sekali sehari. Sedangkan jika diperlukan pengobatan untuk Hepatitis C tersedia obat Interferon (suntikan) dan Ribavirin (kapsul). Namun penggunaan obat-obat tersebut memerlukan pengawasan dokter.
Hasil pemeriksaan darah yang menunjukkan anti HBs positif berarti Anda pernah terinfeksi virus Hepatitis B, namun virus tersebut sudah tidak ada lagi dalam darah Anda (HbsAg negatif). Itu bahkan menunjukkan bahwa Anda sekarang sudah mempunyai kekebalan terhadap Hepatitis B (anti HBs positif). Karena itu selama kadar antibodi anti HBs Anda tinggi, maka Anda tak perlu lagi divaksinasi. Imunisasi Hepatitis B dapat dimulai sejak bayi.
Anti HCV negatif artinya Anda belum pernah terinfeksi Hepatitis C. Sampai sekarang ini belum ada vaksin untuk Hepatitis C sehingga Anda dianjurkan agar berhati-hati sehingga tidak tertular Hepatitis C. Jadi hindari kontak dengan cairan tubuh orang lain. Salah satu cara yang efektif untuk menurunkan kekerapan kanker hati adalah dengan imunisasi Hepatitis B. Ini telah dibuktikan di banyak negara. Ternyata, negara-negara yang mempunyai program imunisasi Hepatitis B yang baik kekerapan kanker hati menurun dengan nyata. Mudah-mudahan masyarakat kitapun peduli terhadap imunisasi Hepatitis B ini.

Anonim mengatakan...

Nama : Bizal Winawan S
Kelas : X SBI 3
No :05


Mencegah Kanker Hati
KANKER hati merupakan kanker yang sering dijumpai di Indonesia. Kanker ini dihubungkan dengan infeksi Hepatitis B atau Hepatitis C. Artinya pada umumnya penderita kanker hati pernah terinfeksi Hepatitis B atau C.
Penyakit Hepatitis B dan Hepatitis C sering dialami penduduk Indonesia. Kedua penyakit ini ditularkan melalui cairan tubuh. Virus Hepatitis B dan Hepatitis C dapat ditularkan melalui hubungan seksual, jarum suntik, dan transfusi darah.
Pada umumnya dewasa ini di negeri kita transfusi darah sudah aman, darah yang akan diberikan diskrining Hepatitis B, Hepatitis C, dan HIV. Dengan demikian kemungkinan penularan Hepatitis dan HIV melalui transfusi darah sudah menjadi kecil. Gejala penyakit Hepatitis, virus biasanya dimulai dengan demam, pegal otot, mual, mata menjadi kuning, dan air seni berwarna kemerahan seperti air teh. Namun, tidak semua orang mengalami gejala seperti itu.
Gejala Hepatitis C biasanya lebih ringan dibandingkan dengan Hepatitis A atau B. Setelah terserang Hepatitis A pada umumnya penderita sembuh secara sempurna, tidak ada yang menjadi kronik. Hepatitis B juga sebagian besar akan sembuh dengan baik dan hanya sekitar 5-10 persen yang akan menjadi kronik. Bila hepatitis B menjadi kronik maka sebagian penderita hepatitis B kronik ini akan menjadi sirosis hati dan kanker hati.
Pada Hepatitis C penderita yang menjadi kronik jauh lebih banyak. Sebagian penderita Hepatitis C kronik akan menjadi sirosis hati dan kanker hati. Hanya sebagian kecil saja penderita Hepatitis B yang berkembang menjadi kanker hati. Begitu pula pada penderita Hepatitis C hanya sebagian yang menjadi kanker hati. Biasanya diperlukan waktu 17 sampai dengan 20 tahun seorang yang menderita Hepatitis C untuk berkembang menjadi sirosis hati atau kanker hati.
Sekarang memang ada obat baru untuk Hepatitis B yang disebut lamivudin. Obat ini berupa tablet yang dimakan sekali sehari. Sedangkan jika diperlukan pengobatan untuk Hepatitis C tersedia obat Interferon (suntikan) dan Ribavirin (kapsul). Namun penggunaan obat-obat tersebut memerlukan pengawasan dokter.
Hasil pemeriksaan darah yang menunjukkan anti HBs positif berarti Anda pernah terinfeksi virus Hepatitis B, namun virus tersebut sudah tidak ada lagi dalam darah Anda (HbsAg negatif). Itu bahkan menunjukkan bahwa Anda sekarang sudah mempunyai kekebalan terhadap Hepatitis B (anti HBs positif). Karena itu selama kadar antibodi anti HBs Anda tinggi, maka Anda tak perlu lagi divaksinasi. Imunisasi Hepatitis B dapat dimulai sejak bayi.
Anti HCV negatif artinya Anda belum pernah terinfeksi Hepatitis C. Sampai sekarang ini belum ada vaksin untuk Hepatitis C sehingga Anda dianjurkan agar berhati-hati sehingga tidak tertular Hepatitis C. Jadi hindari kontak dengan cairan tubuh orang lain. Salah satu cara yang efektif untuk menurunkan kekerapan kanker hati adalah dengan imunisasi Hepatitis B. Ini telah dibuktikan di banyak negara. Ternyata, negara-negara yang mempunyai program imunisasi Hepatitis B yang baik kekerapan kanker hati menurun dengan nyata. Mudah-mudahan masyarakat kitapun peduli terhadap imunisasi Hepatitis B ini.

Anonim mengatakan...

RADANG

Penyakit ini menyerang bagian tubuh kita yaitu tenggorokan. Radang dapat menyebabkan menyempitnya saluran pernafasan dan akan menimbulkan sesak nafas. Gejala-gejala dari penyakit ini antara lain batuk, pilek, pusing, dan suhu badan naik. Untuk dapat mengatasi penyakit ini kita dapat berobat ke dokter dan akan mendapatkan resep obat. Namun juga ada cara lain untuk menyembuhkan penyakit ini, yaitu mengkonsumsi obat tradisional, dengan meminum sari pati kunir.

FAISAL ANGOORO
X-1 / 11

Anonim mengatakan...

PENYAKIT HEPATITIS

Penyakit Hepatitis adalah penyakit yang disebabkan oleh beberapa jenis virus yang menyerang dan menyebabkan peradangan serta merusak sel-sel organ hati manusia. Hepatitis diketegorikan dalam beberapa golongan, diantaranya hepatitis A,B,C,D,E,F dan G. Namun disini kita hanya akan membahas pada penyakit Hepatitis B saja.
Hepatitis B merupakan salah satu penyakit menular yang tergolong berbahaya didunia, Penyakit ini disebabkan oleh Virus Hepatitis B (VHB) yang menyerang hati dan menyebabkan peradangan hati akut atau menahun. Proses penularan Hepatitis B yaitu melalui pertukaran cairan tubuh atau kontak dengan darah dari orang yang terinfeksi Hepatitis B. Adapun beberapa hal yang menjadi pola penularan antara lain penularan dari ibu ke bayi saat melahirkan, hubungan seksual, transfusi darah, jarum suntik, maupun penggunaan alat kebersihan diri (sikat gigi, handuk) secara bersama-sama. Hepatitis B dapat menyerang siapa saja, akan tetapi umumnya bagi mereka yang berusia produktif akan lebih beresiko terkena penyakit ini.
Secara khusus tanda dan gejala terserangnya hepatitis B yang akut adalah demam, sakit perut dan kuning (terutama pada area mata yang putih/sklera). Namun bagi penderita hepatitis B kronik akan cenderung tidak tampak tanda-tanda tersebut, sehingga penularan kepada orang lain menjadi lebih beresiko.
Penderita yang diduga Hepatitis B, untuk kepastian diagnosa yang ditegakkan maka akan dilakukan periksaan darah. Setelah diagnosa ditegakkan sebagai Hepatitis B, maka ada cara pengobatan untuk hepatitis B, yaitu pengobatan telan (oral) dan secara injeksi.

1. Pengobatan oral yang terkenal adalah :
- Pemberian obat Lamivudine dari kelompok nukleosida analog, yang dikenal dengan nama 3TC. Obat ini digunakan bagi dewasa maupun anak-anak, Pemakaian obat ini cenderung meningkatkan enzyme hati (ALT) untuk itu penderita akan mendapat monitor bersinambungan dari dokter.
- Pemberian obat Adefovir dipivoxil (Hepsera). Pemberian secara oral akan lebih efektif, tetapi pemberian dengan dosis yang tinggi akan berpengaruh buruk terhadap fungsi ginjal.
- Pemberian obat Baraclude (Entecavir). Obat ini diberikan pada penderita Hepatitis B kronik, efek samping dari pemakaian obat ini adalah sakit kepala, pusing, letih, mual dan terjadi peningkatan enzyme hati. Tingkat keoptimalan dan kestabilan pemberian obat ini belum dikatakan stabil.

2. Pengobatan dengan injeksi/suntikan adalah :
Pemberian suntikan Microsphere yang mengandung partikel radioaktif pemancar sinar ß yang akan menghancurkan sel kanker hati tanpa merusak jaringan sehat di sekitarnya. Injeksi Alfa Interferon (dengan nama cabang INTRON A, INFERGEN, ROFERON) diberikan secara subcutan dengan skala pemberian 3 kali dalam seminggu selama 12-16 minggu atau lebih. Efek samping pemberian obat ini adalah depresi, terutama pada penderita yang memilki riwayat depresi sebelumnya. Efek lainnya adalah terasa sakit pada otot-otot, cepat letih dan sedikit menimbulkan demam yang hal ini dapat dihilangkan dengan pemberian paracetamol.
Langkah-langkah pencegahan agar terhindar dari penyakit Hepatitis B adalah pemberian vaksin terutama pada orang-orang yang beresiko tinggi terkena virus ini, seperti mereka yang berprilaku sex kurang baik (ganti-ganti pasangan/homosexual), pekerja kesehatan (perawat dan dokter) dan mereka yang berada didaerah rentan banyak kasus Hepatitis B.



Nama : Shindy Widha D
No : 27
Kelas : X SBI 3

Anonim mengatakan...

BATUK

Pengertian
Batuk merupakan salah satu jenis penyakit yang mudah menular.Penularan bisa terjadi tanpa adanya kontak dengan si penderita karena penularannya bisa langsung melalui udara.Penyakit ini disebabkan oleh bacterium Bordetella namun tidak jarang diakibatkan oleh Bacterium parapertussis.

Gejala
sakit batuk seperti tenggorokan gatal,bersin,cairan hidung keluar terus-menerus dan kadang disertai demam.

Pencegahan
Untuk mencegah agar kita tidak terserang batuk,kita harus bisa menjaga daya tahan tubuh kita dengan makan dan olahraga secara teratur.Makanan yang kita makan haruslah memenuhi gizi yang cukup dan syarat empat sehat lima sempurna.Olahraga teratur akan membuat tubuh kita selalu sehat dan segar.

Pengobatan Tradisional
Jika kita terlanjur terserang batuk,ada resep tradisional untuk mengobatinya.Bahan-bahan yang dibutuhkan cukup mudah didapat,yaitu jeruk nipis dan kecap.Cara pembuatannya:
1.Ambil satu buah jeruk nipis kemudian potong ditengah.
2.Peras jeruk nipis tersebut kemudian air perasan dituang kegelas.
3.Tambahkan kecap secukupnya.
4.Aduk hingga rata,minum saat itu juga.

KUNTHI KRISTYANI
X-2 / 24

Anonim mengatakan...

Diare??

Diare merupakan penyakit yang menyerang perut,banyak faktor yang mempengaruhinya,kebanyakan dipengaruhi oleh makanan yang dimakan.Yang menimbulkan diare adalah makanan yang terlalu pedas,asin,atau makanan tersebut telah dihinggapi lalat.
saya sering mengalami diare,apalagi setelah makan sambal banyak.Gejalanya ;perut mual-mual,buang air besar terus,feses terlalu encer,badan menjadi berkeringat,perasaan menjadi gundah dan gelisah,perut melilit,pusing.
Cara pengatasannya;yang dilakukan pertama kali adalah oleskan minyak kayu putih di sekitar pusar perut,langkah kedua minumlah rebusan daun jambu kluthuk ditambah garam sedikit,terakhir istirahat sebentar hingga perut terasa hangat.Apabila penyakit masih berlanjut segera hubungi dokter

YULI TRI WIJAYANTI
X-2
36

Anonim mengatakan...

Herpes

herppes atau dompo adalah suatu penyakitkulit dimana kulit menjadi bintil bintil merah.Jika sudah terinfeksi virus ini tubuh akan menjadi bintil bintil dan terasa gatal jika digaruk akan terasa perih disertai dengan badan demam tidak hanya itu kepala juga terasa pusing.
Untuk cara pengatasan agar tidakmenjalar keseluruh tubuh yaitu selalu gunakan jaket jangan sampai kulit yangterinfeksiterkena air.Jangan sampai pasien merasa kedinginan usahakan agar tidak usah mandi terlebih dahulu,usahakan pasien tidak menggaruk penyakitnya karena jika sudah tergaruk bakas akan sulit dihilangkan.Jangansampai pasien mengkonsumsi makanan minuman dingin.Satu hal lagi,penyakit dompo sangat mudah menular melalui sentuhan.
Agar penyakitdompocepat sembuh jangan lupa untuk di bawa ke dokter.Dokter akan memberi salep Virugon agar dompo cepat kering dalam waktu 4-6 hari,dan dokter memberi obat yang harus di minum 3x sehari.Jika obat dan saleb sudah digunakan secara teratur pasti penyakit dompopasien cepat sembuh.

nama kharisma
no:22
kelas:x2

Anonim mengatakan...

Penyakit Menular Seksual (PMS):
Pada zaman sekarang banyaknya pergaulan bebas menyebabkan mudahnya penularan PMS. Makin maraknya seks bebas menjadi faktor utama hal ini terjadi. Maka kita sebagai remaja harus mengetahui PMS. Dan menjaga agar kita terhindar dari penyakit tersebut.
Pengertian :
Penyakit menular seksual umumnya terjadi pada alat kelamin dan ditularkan terutama melalui hubungan seksual. Tetapi PMS juga dapat ditularkan melalui ibu hamil menular pada anaknya.
Penyebabnya, yaitu:
• Bakteri : Nesseria gonorrhoeae, Chlamydia trachomatis, Treponema pallidum Haemophilus ducreyi, Donavania granulomatis, Mycoplasma hominis, Ureaplasma urealycum.

• Virus : Herpes simplex, Human papilloma, Hepatitis, Cytomegalovirus

• Protozoa : Trichomonas vaginalis

• Jamur : Candida albicans

• Ektoparasit : Phtirus pubis, Sarcoptes scabei




Perilaku yang mengakibatkan menularnya PMS, yaitu:
• Berhubungan seks yang tidak aman dengan penderita PMS (tanpa menggunakan pelindung/kondom) .
• Ganti-ganti pasangan seks .
• Pelacuran .
• Melakukan hubungan seks secara anal, karena hubungan ini mudah menimbulkan. luka
• Seks bebas
Gejala-gejala PMS:
• Keluar cairan tidak normal dan atau sakit pada atau dari vagina (keputihan)
• Keluar cairan tidak normal dan atau sakit dari penis
• Luka pada dan sekitar alat kelamin
• Nyeri perut bagian bawah pada perempuan
• Pembengkakan testis/skrotum
• Radang mata pada bayi baru lahir
Hubungan HIV dan PMS :
• PMS merupakan ko-faktor penularan HIV
• Penderita PMS lebih rentan terhadap HIV
• Penderita PMS serta HIV akan lebih mudah menularkan ke orang lain
• Pengidap HIV menjadi rentan terhadap berbagai penyakit termasuk PMS
• Pengidap HIV yang juga PMS akan lebih cepat menjadi AIDS
AIDS
AIDS (Acquired Immuno Deficiency Syndrome) adalah kumpulan gejala/penyakit akibat menurunnya kekebalan tubuh yang didapat dari infeksi HIV. Biasanya orang yang terkena AIDS mudah terserang penyakit.
HIV
HIV (Human Immuno deficiency Virus) merupakan kuman / virus penyebab AIDS.
Gejala dan tanda-tanda HIV/AIDS
Menurut CDC (Center for Diseases Control and Revention) Atlanta, AS, biasanya dimulai dengan demam 100,4 derajat Fahrenheit atau 38 derajat Celcius. Demam kadang-kadang disertai menggigil, sakit kepala dan perasaan lesu, serta nyeri tubuh. Pada awal penyakit mungkin terjadi gangguan pernafasan ringan. Setelah tiga sampai tujuh hari, penderita mungkin mengalami batuk kering tidak berdahak yang lama kelamaan menimbulkan kekurangan oksigen dalam darah. 10 - 20 % penderita memerlukan nafas bantuan mengunakan alat bantu nafas (ventilator).
HIV/AIDS tidak menular karena :
• Makan, minum bersama
• Memakai peralatan makan/minum mereka
• Bersentuhan, berjabat tangan
• Berpelukan, berciuman
• Hidup serumah
• Menggunakan wc/toilet bersama
• Berenang bersama
• Bergantian pakaian, handuk, saputangan
• Hubungan sosial lainnya
• Gigitan serangga
• HIV tidak mudah menular

Penanganan HIV/AIDS :
• Penanganan dini
• Pola hidup sehat
• Check-up rutin



Nama : CHANDRA ISMARTINNO
Kelas : SBI 3
NO : 8

Anonim mengatakan...

Radang atau pancingen?

Entahlah, ini disebut radang atau pancingen. Yang pasti, penyakit ini menyerang tenggorokan. Penyakit ini disebabkan karena banyak makan makanan pedas, minum es, banyak bicara, atau disebabkan karena tidur larut malam.
Gejalanya biasanya sakit untuk menelan suatu makanan / minuman. Penyakit ini tidak berbahaya jadi tidak ada obat yang pasti.
Untuk pencegahan, jangan sering makan makanan pedas, jangan sering minum es dan jangan tidur larut malam.
Terima kasih.


Shinta Nuraisya Arizky
X-1 / 25

Anonim mengatakan...

Hampir setiap orang pernah mengalami sakit gigi. Banyak sekali penyebab orang mengalami sakit gigi. Salah satunya yaitu malas menggosok gigi. Gejala - gejala yang ditimbulkan yaitu gigi berlubang, goyah , terasa skit jika mengunyah makanan , 'senut - senut' , dan yang paling parah , kita akan merasa pusing. Ada beberapa cara untuk mengatasinya antara lain dengan cara tradisional yaitu berkumur denan air hangat yang dicampur dengan garam , minum obat sakit gigi , dan yang paling ampuh ialah pergi ke dokter gigi. Maka dari itu sebelum kita merasakan sakit gigi sebaiknya kita harus rajin menggosok gigi dan rutin check up ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali. Lebih baik mencegah daripada mengobati bukan ?

Laily Eros
X 2
25

Unknown mengatakan...

Demam Berdarah

Demam berdarah atau dikenal dengan istilah kedokteran “dengue fever” bukan lagi merupakan istilah asing bagi berbagai kalangan masyarakat. Bagaimana tidak, demam berdarah sudah menjadi penyebab kematian terbesar dalam kurun waktu beberapa dekade ini terkhusus pada musim penghujan saat ini. MInimnya pengetahuan masyarakat akan penanganan yang tepat tentu menjadi suatu dilema. Berikut saya suguhkan cara mengidentifikasi demam berdarah dan pertolongan pertamanya.

Ada beberapa gejala penyakit demam berdarah, di antaranya:
1. Bintik Merah
Pembalutan lengan dengan kain pada penderita demam berdarah akan menunjukan bintik-bintik merah, namun bintik-bintik ini juga dapat langsung dilihat tanpa melakukan pembalutan .Seringkali di awal demam, tidak ada bintik merah. Ada beberapa kasus juga yang memang tanpa bintik merah.
2. Panas Tinggi
Panas bisa turun naik, bisa juga tidak turun sama sekali sepanjang hari. Grafik panas pada demam berdarah menyerupai pelana kuda, yang perlu Anda ketahui adalah masa-masa kritis yaitu pada saat demam turun drastic setelah demam tinggi.
3. Menggigil dan terasa ngilu tulang
Perasaan dingin di sekujur tubuh dan ada titik tertentu di tubuh terasa ngilu menusuk tulang
4. Buang Air Besar berwarna hitam dan keras
Gejala ini terlihat jika trombosit sudah mulai rendah
5. Sakit saat mata memandang ke samping
6. Tengkuk sakit
Terkadang juga, terjadi pembengkakan di tengkuk dan terasa sakit
7. Trombosit mulai turun
Kadar trombosit bisa diketahui dengan tes darah di laboratorium. Apabila anda menemukan trombosit anda sudah di batas bawah normal (batas normal: 150.000-500.000), berhati-hatilah.

Penanganan pada demam berdarah dilakukan dengan cara sebagai berikut:
1. Minumlah air putih min. 20 gelas berukuran sedang setiap hari (lebih banyak lebih baik)
2. Cobalah menurunkan panas dengan minum obat penurun panas (paracetamol misalnya)
3. Beberapa teman dan dokter menyarankan untuk minum minuman ion tambahan seperti pocari sweat
4. Minuman lain yang disarankan: Jus jambu merah untuk meningkatkan trombosit (ada juga yang menyarankan: daun angkak, daun jambu, dsb)
5. Makanlah makanan yang bergizi dan usahakan makan dalam kuantitas yang banyak (meskipun biasanya minat makan akan menurun drastis).
Sebenarnya, semua usaha di atas bertujuan untuk menambah daya tahan tubuh terhadap serangan demam berdarah, karena pada dasarnya demam berdarah tidak perlu obat tertentu (dan memang tidak ada obat untuk itu). Ketahanan tubuh dapat dilihat dari jumlah leukosit dalam darah. Ketika leukosit mulai meningkat (membaik), maka biasanya trombosit yang kemudian akan bertambah. Bila anda mampu melakukan no.1 dari usaha di atas tanpa kurang sedikit pun, anda tak perlu ke rumah sakit untuk opname.

Jika kita dirawat di rumah sakit, perhatikanlah obat yang disuguhkan, karena tidak ada obat yang bisa menyembuhkan demam berdarah itu (kecuali penurun panas). Infus sangat dibutuhkan, tapi jangan pernah mau diberikan antibiotik (kecuali ada penyakit lain). Tablet yang diberikan biasanya adalah vitamin.
Perhatikan juga hasil laboratorium setiap hari. Sebenarnya, jika trombosit sudah meningkat melewati batas bawah normal (grafik trombosit tidak turun lagi), panas tubuh sudah normal kembali (36′C-37′C), tekanan darah (tensi) normal, itu pertanda anda sudah mulai sembuh, dan anda sudah bisa meminta kepada dokter untuk rawat jalan saja. Selama di rumah, usaha untuk minum air putih sebanyak-banyaknya harus tetap dijalankan. Kalau anda khawatir dan tidak yakin sanggup untuk rawat jalan, tetaplah jalani rawat inap anda.


Kevin Pratama S/XA2/15

Anonim mengatakan...

ASMA

Penyakit asma berasal dari kata “asthma” yang diambil dari bahasa Yunani yang berarti “sukar bernapas.” Penyakit asma dikenal karena adanya gejala sesak napas, batuk dan mengi yang disebabkan oleh penyempitan saluran napas.
Suatu serangan asma dapat terjadi secara tiba-tiba ditandai dengan nafas yang berbunyi (wheezing, mengi, bengek), batuk dan sesak nafas. Bunyi mengi terutama terdengar ketika penderita menghembuskan nafasnya. Di lain waktu, suatu serangan asma terjadi secara perlahan dengan gejala yang secara bertahap semakin memburuk.
Faktor terjadinya asma:
A.Faktor pada pasien
oAspek genetik
oKemungkinan alergi
oSaluran napas yang memang mudah terangsang
oJenis kelamin
oRas/etnik
B.Faktor lingkungan
oBahan-bahan di dalam ruangan :
Tungau debu rumah
Binatang, kecoa
oBahan-bahan di luar ruangan :
Tepung sari bunga
Jamur
oMakanan-makanan tertentu, bahan pengawet, penyedap, pewarna makanan
oObat-obatan tertentu
oIritan (parfum, bau-bauan merangsang, household spray )
oEkspresi emosi yang berlebihan
oAsap rokok dari perokok aktif dan pasif
oPolusi udara dari luar dan dalam ruangan
oInfeksi saluran napas
oExercise induced asthma, mereka yang kambuh asmanya ketika melakukan aktivitas fisik tertentu.
oPerubahan cuaca
pengobatan :
Mengobati disini bukan berarti menyembuhkan penyakitnya, melainkan menghilangkan gejala-gejala yang berupa sesak, batuk, atau mengi. Keadaan yang sudah bebas gejala penyakit asma ini selanjutnya harus dipertahankan agar serangan penyakit asma jangan datang kembali.


Donna Nr
X-SBI-3
12

Anonim mengatakan...

Bronkitis



Penyebab

Bronkitis infeksiosa disebabkan oleh virus, bakteri dan organisme yang menyerupai bakteri (Mycoplasma pneumoniae dan Chlamydia)

Serangan bronkitis berulang bisa terjadi pada perokok dan penderita penyakit paru-paru dan saluran pernafasan menahun. Infeksi berulang bisa merupakan akibat dari:

* Sinusitis kronis
* Bronkiektasis
* Alergi
* Pembesaran amandel dan adenoid pada anak-anak.

Bronkitis iritatif bisa disebabkan oleh:

* Berbagai jenis debu
* Asap dari asam kuat, amonia, beberapa pelarut organik, klorin, hidrogen sulfida, sulfur dioksida dan bromin
* Polusi udara yang menyebabkan iritasi ozon dan nitrogen dioksida
* Tembakau dan rokok lainnya.

Gejalanya berupa:

* batuk berdahak (dahaknya bisa berwarna kemerahan)
* sesak nafas ketika melakukan olah raga atau aktivitas ringan
* sering menderita infeksi pernafasan (misalnya flu)
* bengek
* lelah
* pembengkakan pergelangan kaki, kaki dan tungkai kiri dan kanan
* wajah, telapak tangan atau selaput lendir yang berwarna kemerahan
* pipi tampak kemerahan
* sakit kepala
* gangguan penglihatan.

Bronkitis infeksiosa seringkali dimulai dengan gejala seperti pilek, yaitu hidung meler, lelah, menggigil, sakit punggung, sakit otot, demam ringan dan nyeri tenggorokan.

Batuk biasanya merupakan tanda dimulainya bronkitis. Pada awalnya batuk tidak berdahak, tetapi 1-2 hari kemudian akan mengeluarkan dahak berwarna putih atau kuning. Selanjutnya dahak akan bertambah banyak, berwarna kuning atau hijau.

Pada bronkitis berat, setelah sebagian besar gejala lainnya membaik, kadang terjadi demam tinggi selama 3-5 hari dan batuk bisa menetap selama beberapa minggu.

Sesak nafas terjadi jika saluran udara tersumbat. Sering ditemukan bunyi nafas mengi, terutama setelah batuk. Bisa terjadi pneumonia.


Diagnosis biasanya ditegakkan berdasarkan gejala, terutama dari adanya lendir. Pada pemeriksaan dengan menggunakan stetoskop akan terdengar bunyi ronki atau bunyi pernafasan yang abnormal.

Pemeriksaan lainnya yang biasa dilakukan:

* Tes fungsi paru-paru
* Gas darah arteri
* Rontgen dada.


Untuk mengurangi demam dan rasa tidak enak badan, kepada penderita dewasa bisa diberikan aspirin atau acetaminophen; kepada anak-anak sebaiknya hanya diberikan acetaminophen. Dianjurkan untuk beristirahat dan minum banyak cairan.

Antibiotik diberikan kepada penderita yang gejalanya menunjukkan bahwa penyebabnya adalah infeksi bakteri (dahaknya berwarna kuning atau hijau dan demamnya tetap tinggi) dan penderita yang sebelumnya memiliki penyakit paru-paru. Kepada penderita dewasa diberikan trimetoprim-sulfametoksazol, tetracyclin atau ampisilin. Erythromycin diberikan walaupun dicurigai penyebabnya adalah Mycoplasma pneumoniae. Kepada penderita anak-anak diberikan amoxicillin. Jika penyebabnya virus, tidak diberikan antibiotik.

Jika gejalanya menetap atau berulang atau jika bronkitisnya sangat berat, maka dilakukan pemeriksaan biakan dari dahak untuk membantu menentukan apakah perlu dilakukan penggantian antibiotik.




Irham Abdi Fattah
X SBI 3 / 19

Anonim mengatakan...

Demam Berdarah

Pada Juli tahun lalu, tepatnya satu minggu setelah kenaikan kelas, saya terkena demam berdarah. Demam berdarah adalah suatu penyakit yang disebabkan nyamuk Aides Aegepty yang terinfeksi virus demam berdarah.

Pada tahun-tahun sebelumnya gejala penyakit ini berupa panas yang naik turun, demam tinggi sampai 2-7 hari mendadak tanpa sebab yang jelas disertai adanya manifestasi perdarahan seperti mimisan dan keluarnya bintik-bintik merah pada kulit.

Namun kini demam berdarah lebih cepat menginfeksi tubuh sehingga gejala keluarnya bintik-bintik merah menjadi tidak ada.

Cara penyembuhan yang paling tepat yaitu apabila ada seseorang yang terindikasi terkena demam berdarah harus segera dilarikan ke rumah sakit untuk diberi perawatan yang memadai sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dan juga untuk mencegah penyebaran virus.

Namun lebih baik mencegah daripada mengobati. Pencegahan demam berdarah yaitu mengubur kaleng bekas, menutup setiap lubang yang tergenang air supaya nyamuk tidak berkembang biak, menguras bak mandi secara teratur, dan membersihkan rumah setiap hari supaya sarang-sarang nyamuk dapat dihilangkan.


Dari : Sonya Florensia
No : 26
Kelas :X-1

Anonim mengatakan...

Demam atau panas atau suhu tubuh meninggi itulah penyakit yang sering kita jumpai. Gejala dari penyakit tersebut adalah tulang-tulang linu,suhu tubuh meninggi sekitar 37-39 derajat celcius,lalu badan merasa tidak enak atau lemah. Cara mencegah demam adalah dengan minum vitamin yang berguna untuk meningkatkan metabolisme tubuh, untuk mendapatkan vitamin tersebut kita bisa memakan buah-buahan atau mengonsumsi multivitamin yang telah diproduksi oleh pabrik-pabrik seperti vitacimin,redoxon.protecal.CDR, dan lain-lain. jika untuk penyembuhan kita bisa mengonsumsi paracetamol yang berguna untuk menurunkan demam,kita bisa mendapatkannya di produk-produk obat, seperti Panadol,dan lin-lain.

Mateus Dian S
x-2/28

Unknown mengatakan...

Name : Daniel Rizky Mahendra
NO : 10
class: x-sbi 3

Penyakit jantung merupakan
penyebab kematian nomor satu pada orang Amerika dewasa. Setiap tahunnya, di Amerika Serikat:
• 478000 orang meninggal karena penyakit jantung koroner.
• 1,5 juta orang mengalami serangan jantung.
• 407000 orang mengalami operasi peralihan.
• 300000 orang menjalani angioplasti.
Penyakit jantung, stroke, dan penyakit periferal arterial merupakan penyakit yang mematikan. Di seluruh dunia, jumlah penderita penyakit ini terus bertambah. Ketiga kategori penyakit ini tidak lepas dari gaya hidup yang kurang sehat yang banyak dilakukan seiring dengan berubahnya pola hidup.
Faktor-faktor pemicu serangan jantung ialah Merokok, mengonsumsi makanan berkolestrol tinggi, kurang gerak, malas berolahraga, stres, dan kurang istirahat.

Faktor-faktor Risiko Penyakit Jantung Koroner:
• Memasuki usia 45 tahun bagi pria.
Sangat penting bagi kaum pria untuk menyadari kerentanan mereka dan mengambil tindakan positif untuk mencegah datangnya penyakit jantung.
• Bagi wanita, memasuki usia 55 tahun atau mengalami menopause dini (sebagai akibat operasi).
Wanita mulai menyusul pria dalam hal resiko penyakit jantung setelah mengalami menopause.
• Riwayat penyakit jantung dalam keluarga.
Riwayat serangan jantung didalam keluarga sering merupakan akibat dari profil kolesterol yang tidak normal.
• Diabetes.
Kebanyakan penderita diabetes meninggal bukanlah karena meningkatnya level gula darah, namun karena kondisi komplikasi jantung mereka.
• Merokok.
Resiko penyakit jantung drai merokok setara dengan 100 pon kelebihan berat badan - jadi tidak mungkin menyamakan keduanya.
• Tekanan darah tinggi (hipertensi).
• Kegemukan (obesitas).
Obesitas tengah (perut buncit) adalah bentuk dari kegemukan. Walaupun semua orang gemuk cenderung memiliki resiko penyakit jantung, orang dengan obesitas tengah lebih-lebih lagi.
• Gaya hidup buruk.
Gaya hidup yang buruk merupakan salah satu akar penyebab penyakit jantung - dan menggantinya dengan kegiatan fisik merupakan salah satu langkah paling radikal yang dapat diambil.
• Stress.
Banyak penelitian yang sudah menunjukkan bahwa, bila menghadapi situasi yang tegang, dapat terjadi arithmias jantung yang membahayakan jiwa

Serangan Jantung:
Serangan jantung adalah suatu kondisi ketika kerusakan dialami oleh bagian otot jantung (myocardium) akibat mendadak sangat berkurangnya pasokan darah ke situ. Berkurangnya pasokan darah ke jantung secara tiba-tiba dapat terjadi ketika salah satu nadi koroner ter blokade selama beberapa saat, entah akibat spasme - mengencangnya nadi koroner - atau akibar pergumpalan darah - thrombus. Bagian otot jantung yang biasanya di pasok oleh nadi yang terblokade berhenti berfungsi dengan baik segera setelah splasme reda dengan sendirinya, gejala-gejala hilang secara menyeluruh dan otot jantung berfungsi secara betul-betul normal lagi. Ini sering disebut crescendo angina atau coronary insufficiency. Sebaliknya, apabila pasokan darah ke jantung terhenti sama sekali, sel-sel yang bersangkutan mengalami perubahan yang permanen hanya dalam beberapa jam saja dan bagian otot jantung termaksud mengalami penurunan mutu atau rusak secara permanen. Otot yang mati ini disebut infark.

Gejala Serangan Jantung:

Gejala-gejala ini untuk setiap orang bisa berbeda. Sebuah serangan jantung mungkin dimulai dengan rasa sakit yang tidak jelas, rasa tidak nyaman yang samar, atau rasa sesak dibagian tengah dada. Kadang, sebuah serangan jantung hanya menimbulkan rasa tidak nyaman yang ringan sekali sehingga sering disalahartikan sebagai gangguan pencernaan, atau bahkan lepas dari perhatian sama sekali. Dalam hal ini, satu-satunya cara yang memungkinkan terdeteksinya sebuah serangan jantung adalah ketika harus menjalani pemeriksaan ECG untuk alasan lain yang mungkin tidak berkaitan. Dipihak lain, serangan jantung mungkin menghadirkan rasa nyeri paling buruk yang pernah dialami - rasa sesak yang luar biasa atau rasa terjepit pada dada, tenggorokan atau perut. Bisa juga mengucurkan keringat panas atau dingin, kaki terasa sakit sekali dan rasa ketakutan bahwa ajal sudah mendekat. Juga mungkin merasa lebih nyaman bila duduk dibanding bila berbaring dan mungkin nafas begitu sesak sehingga tidak bisa santai. Rasa mual dan pusing bahkan sampai muntah, bahkan yang lebih para yaitu ketika sampai kolaps dan pingsan.

Ada beberapa gejala yang lebih spesifik, antara lain:

• Nyeri. Jika otot tidak mendapatkan cukup darah (suatu keadaan yang disebut iskemi), maka oksigen yang tidak memadai dan hasil metabolisme yang berlebihan menyebabkan kram atau kejang. Angina merupakan perasaan sesak di dada atau perasaan dada diremas-remas, yang timbul jika otot jantung tidak mendapatkan darah yang cukup. Jenis dan beratnya nyeri atau ketidaknyamanan ini bervariasi pada setiap orang. Beberapa orang yang mengalami kekurangan aliran darah bisa tidak merasakan nyeri sama sekali (suatu keadaan yang disebut silent ischemia).
• Sesak nafas merupakan gejala yang biasa ditemukan pada gagal jantung. Sesak merupakan akibat dari masuknya cairan ke dalam rongga udara di paru-paru (kongesti pulmoner atau edema pulmoner).
• Kelelahan atau kepenatan. Jika jantung tidak efektif memompa, maka aliran darah ke otot selama melakukan aktivitas akan berkurang, menyebabkan penderita merasa lemah dan lelah. Gejala ini seringkali bersifat ringan. Untuk mengatasinya, penderita biasanya mengurangi aktivitasnya secara bertahap atau mengira gejala ini sebagai bagian dari penuaan.
• Palpitasi (jantung berdebar-debar)
• Pusing & pingsan. Penurunan aliran darah karena denyut atau irama jantung yang abnormal atau karena kemampuan memompa yang buruk, bisa menyebabkan pusing dan pingsan.
Tanda-tanda Peringatan Dini
Bagaimanapun, salah sekali pendapat bahwa sebuah serangan jantung datang seperti petir di siang bolong. Serangan jantung adalah puncak bencana dari sebuah proses kerusakan yang berlangsung lama, yang sering melibatkan kejutan-kejutan emosional, kekacauan fisiologis dan kelelahan mental. Tanda-tanda peringatan dini begitu subyektif dan begitu tersamar, sehingga bahkan dokter yang terlatih untuk mengukur segala sesuatu secara obyektif masih bisa mengabaikannya.
Diagnosis
Berdasarkan gejala-gejala yang dirasakan, seorang dokter dapat membuat perkiraan yang nalar tentang apakah gejala-gejala itu mengisyaratkan serangan jantung atau tidak. Kecurigaannya mungkin diperkuat oleh penampilan si penderita, tingkat tekanan darah dan bunyi detak jantung. Dokter mungkin akan mengirimnya ke pemeriksaan ECG dan uji darah, tetapi bila masih merasakan nyeri, dokter barangkali akan memberi suntikan penghilangrasa nyeri sebelum pemeriksaan itu. Ini karena nyeri yang menakutkan dapat membawa ke jurang yang lebih dalam, yang bisa menyebabkan gejala jantung. Nyeri itu juga dapat menimbulkan dampak psikologis jangka panjang. ECG pertama mungkin tidak menunjukkan tanda-tanda serangan jantung dan mungkin pemeriksaan itu harus diulang. Kadang-kadang uji yang kedua pun masih tidak menunjukkan perubahan, dan selama hal ini, diagnosis akan bergantung pada pemeriksaan darah. Jantung, seperti smeua sel tubuh lain, mengandung bahan-bahan kimia khusus yang disebut enzim. Ketika sel-sel jantung mengalami kerusakan, enzim-enzim yang dilepaskan beredar bersama aliran darah. etelah sebuah serangan jantung, kadar sebagian enzim ini langsung naik, tetapi selanjutnya enzim-enzim tersebut lekas mengurai dan karena itu tidak terdeteksi lagi setelah sehari atau du hari; ada enzim yang baru dilepaskan beberapa jam atau bebera hari kemudian tetap tinggal dalam darah selama beberapa hari atau bahkan beberapa minggu.

Anonim mengatakan...

Migran

Migran atau pusing sebelah sering kita alami saat sedang banyak masalah yang dipikirkan . Kebetulan saya sering mengalami hal tersebut, dan saya mempunyai tips untuk menyembuhkannya yaitu pertama adalah tidur , atau melakukan relaksasi . Kedua pergi ke taman yang membuat pikiran relaks . Ketiga menonton film komedi. Keempat mengkonsumsi coklat atau es krim , menurut saya coklat dan es krim dapat membuat pikiran menjadi santai . Itu adalah tips-tips dari saya untuk menghilangkan migran , apabila anda sudah melakukan tips dari saya tetapi migran anda belum sembuh segeralah berobat ke dokter terdekat.


dibuat oleh :
Wahyu Puspitoningrum
X1 / 28

Anonim mengatakan...

Batuk

Batuk merupakan sesuatu yang mengganggu aktivitas manusia.Tenggorokan bagian dalam terasa gatal dan panas.Penyababnya adalah kebanyak minum es,makanan pedas berkelanjutan banyak bicara mmengakibatkan serak.Jika dibiarkan saja akan mengganggu pernapasan karena ada sesuatu yang mengganjal di tenggorokan,yaitu liyak.Oleh karena itu,liyak tersebut harus dikeluarkan.Tenggorokan yang tidak nyaman juga mengakibatkan berkurangnya nafsu makan.Biasanya batuk disertai pusing dan flu.Untuk mengatasinya,banyak-banyaklah minum air putih dan istirahat yang cukup serta periksakanlah ke dokter kepercayaan Anda.Pekalah terhadap kesehatan Anda.

Yessy Dwi Anjani
X-1/31

Anonim mengatakan...

PENYAKIT YANG DIREMEHKAN

Pusing,merupakan salah satu penyakit yang menyerang kepala,yang sering diremehkan. Padahal banyak penyakit serius yang ditandai dari sakit kepala ini. Dari darah rendah,vertigo,hingga kanker otak.Namun sakit kepala atau pusing ini banyak sekali penyebabnya.salah satu yang pernah saya alami adalah pusing yang disebabkan adanya sesuatu yang tidak beres dengan lambung.Ini dikarenakan lambung yang belum terisi makanan,kemudian terisi minuman dingin,atau es krim.untuk menghilangkan pusing itu,sangat sederhana,yaitu dengan makan makanan yang berkarbohidrat atau,istirahat dengan tidur.untuk pencegahannya,jangan pernah minum minuman dingin sebelum lambung terisi.
Walau hanya penyakit yang sederhana tapi tetap akan mengganggu aktivitas kita.

SAKTI MUTIARA.E
24/X-1

Anonim mengatakan...

Tipes adalah penyakit yang menyerang bagian usus. Gejalanya badan terasa panas, perut mual, dan muntah. Tetapi kadang-kadang disertai dengan diare. Penyakit tipes akan sering kambuh apabila pederita makan makanan yang asam dan pedas. Jika megalami hal tersebut saya segera periksa ke dokter kemudian di beri obat. Dokter menyarankan untuk istirahat total, makan yang halus-halus, tidak boleh makan makanan yang asam dan pedas. Sebaiknya bagi orang yang pernah mengalami penyakit tipes, tidak melakukan kegiatan yang sangat melelahkan. Karena akan lebih mudah kambuh kembali.


Aninda Hening Pratiwi
X-1 / 2

Anonim mengatakan...

Demam berdarah adalah penyakit yang disebabkan oleh nyamuk aedes aegepty. Penyakit ini mempunyai beberapa gejala antara lain suhu tubuh meningkat,timbul bercak-bercak merah disekujur tubuh disertai mual-mual. Untuk mengatasinya beri obat penurun panas terutama yang mengandung parasetamol, jika sakit tambah parah bawalah ke puskesmas atau ke dokter. Untuk meningkatkan trombosit pada darah berikan jus jambu merah pada penderita.


Nama :Yosia paksi dea P
Nomor :32
Kelas :X-1

special mengatakan...

DEMAM BERDARAH


Demam berdarahadalah salah satu jenis penyakit yang berbahaya,ditandai dengan suhu tubuh yang tinggi/timbulnya bintik merah pada tubuh(tarutama lengan),dan pada fase kritis bisa mengeluarkan darah dari anggota tubuh tertentu,tetapi setelah lewat tujuh hari dapat dikatakan sudah sembuh. Penderita demam berdarah harus segera dibawa ke rumah sakit,agar mendapat infus,perbanyak minum air putih,tidur,dan makan jambu merah agar trombositnya cepat naik. Demam berdarah sesungguhnya belum ada obatnya,yang diberikan dokter hanyalah obat turun panas.

special mengatakan...

DIEN NUR HASANAH
X-1
06

JAPAN mengatakan...

Maag adalah peradangan (pembengkakan) dari mukosa lambung, yang bisa disebabkan oleh faktor iritasi dan infeksi. Seperti kita ketahui, lambung adalah organ pencernaan dalam tubuh manusia yang berfungsi untuk menyimpan makanan, mencerna dan kemudian mengalirkan ke usus kecil.
Gejala
Pada kasus akut, gejala yang sering muncul biasanya adalah nyeri di ulu hati, mual, muntah, tidak nafsu makan, kembung, penurunan berat badan, perih atau sakit seperti terbakar pada perut bagian atas yang dapat menjadi lebih baik atau lebih buruk ketika makan. Sedangkan yang kronis biasanya tanpa gejala kalaupun ada hanya sakit yang ringan pada perut bagian atas dan terasa penuh atau kehilangan selera.
Pengobatan
Pengobatan maag tergantung penyebabnya. Pada banyak kasus, pengurangan dari asam lambung dengan bantuan obat sudah cukup bermanfaat. Antibiotik hanya digunakan bila ada indikasi infeksi bakteri. Penggunaan dari obat-obatan yang mengiritasi lambung juga harus dihentikan. Pengobatan lain juga diperlukan bila timbul komplikasi atau akibat lain dari maag.
Kategori obat pada gastritis adalah:
• Antasid : menetralisir asam lambung dan menghilangkan nyeri
• Acid blocker : membantu mengurangi jumlah asam lambung yang diproduksi, misal Ranitidin
• Proton pump inhibitor : menghentikan produksi asam lambung, misal Omeprazole
• Cytoprotective agent : melindungi jaringan mukosa lambung dan usus halus, misal Sukralfat
• Antibiotik : menghancurkan bakteri, misal Amoksisilin, Metronidazol
Pencegahan
Hingga saat ini belum ada cara yang mudah untuk hidup sehat terbebas dari sakit maag selain memperbaiki pola hidup dan pola makan.
Berikut beberapa saran:
• Atur pola makan yang baik dan teratur (Hindari makanan berlemak dan berminyak, banyak makan makanan berserat)
• Hindari minuman yang mengandung alkohol
• Berolahraga secara teratur
• Berhenti merokok
• Hindari penggunaan obat-obatan terutama yang mengiritasi lambung (Aspirin)
• Kurangi stress karena stress dapat memicu pengeluaran asam lambung


Nunuk Putri Permatasari
x-1 (18)

aiyou mengatakan...

infeksi pada radang tenggorokan atau yang sering disebut dengan radang tenggorokan adalah memerahnya atau meradangnya tenggorokan manusia.penyakit radang tersebut disebabkan oleh terlalu banyaknya mengkonsumsi minuman dingin atau makanan pedas dan mengandung banyak minyak.
radang tenggorokan tersebut mula-mula
dirasakan oleh penderita ketika menelan makanan tenggorokan tersebut terasa sakit disertai dengan batuk dan flu,biasanya suara penderita akan serak.
untuk mengobati penyakit radang tersebut, penderita harus meminum obat antibiotik untuk mengeringkan radang tersebut dan mengurangi mengkonsumsi makanan atau minuman
yang dapat membuat radang tenggorokan kambuh lagi.


Nurul Ayu Tri
X1/19

Anonim mengatakan...

Maag adalah penyakit yang menyerang perut. Penyakit ini disebabkan oleh pola makan tidak teratur. Selain itu terlalu sering makan pedas dan masam juga bisa menjadi penyebabnya.
Salah satu gejalanya ialah, perut terasa sakit seperti dililit dan terasa mual. Penyakit ini cukup berbahaya, jika tidak segera diobati atau di ubah pola makannya.
Cara pencegahan ialah dengan makan secara teratur, 3 kali sehari. hindari makanan yang pedas dan masam.



Reza Eka Putri Damayanti
X1/ 22

Anonim mengatakan...

Anemia adalah penyakit kekurangan darah,biasanya di sebut juga darah rendah.Kira_kira bulan Oktober saya penderita anemia.Rasanya kepala pusing.Apa lagi ketika saya bangun tidur,kepala terasa pusing sekali.Untuk mengobatinya saya minum obat sangobion.Setelah minum, beberapa jam kemudian saya merasa sudah mendingan.


PRIMATIKA
X_1/20

Anonim mengatakan...

Demam Berdarah adalah penyakit yang disebabkan karena gigitan nyamuk aidhes agepty. Gejalanya ditandai dengan suhu badan yang berubah-ubah dari panas ke dingin, serta timbulnya bintik-bintik merah di sekitar tubuh. Jika tidak segera ditangani, trombosit akan turun dengan drastis. Untuk pananganannya, segeralah berobat ke dokter terdekat .Jus jambu sangatmembantuuntuk menaikkan trombosit .

ELIZABETH DIAN P.
X-1
9

Anonim mengatakan...

Menulis Karangan EKSPOSITORIS


Sakit maag !! Tentu tidak asing lagi bagi anda dengan penyakit ini. Penyakit lambung ini banyak diderita oleh kalangan pemikir atau pekerja keras. Penyakit ini dapat kambuh dikarenakan beberapa sebab. Untuk mencegah agar penyakit maag tidak mudah kambuh, kami memiliki beberapa tips. Tips-tips tersebut adalah sebagai berikut :

 Makan dengan teratur. Dalam hal ini, waktu makan harus tetap untuk setiap harinya.
 Tidak mengkonsumsi makanan yang terlalu pedas dan mengandung asam.
 Mengusahakan agar tidak berfikir terlalu berat ( fikiran tidak terforsir ). Karena dengan hal ini asam lambung dapat meningkat.
 Minum obat maag setiap sebelum makan.

Demikian tips-tips mencegah kambuhnya penyakit maag. Pagi para penderita maag, selamat mencoba !!

Nama : Andriana Murdi H
No / kelas : 01/ XA-2

aryo X SBI3 mengatakan...

Trombositopenia
DEFINISI

Trombositopenia (Thrombocytopenia) adalah suatu kekurangan trombosit, yang merupakan bagian dari pembekuan darah.

Darah biasanya mengandung sekitar 150.000-350.000 trombosit/mL. Jika jumlah trombosit kurang dari 30.000/mL, bisa terjadi perdarahan abnormal meskipun biasanya gangguan baru timbul jika jumlah trombosit mencapai kurang dari 10.000/mL.

PENYEBAB

Penyebab trombositopenia:

1. Sumsum tulang menghasilkan sedikit trombosit

• - Leukemia
- Anemia aplastik
• Hemoglobinuria nokturnal paroksismal
• Pemakaian alkohol yang berlebihan
• Anemia megaloblastik
• Kelainan sumsum tulang

2. Trombosit terperangkap di dalam limpa yang membesar

• Sirosis disertai splenomegali kongestif
• Mielofibrosis
• Penyakit Gaucher
3.Trombosit menjadi terlarut

• Penggantian darah yang masif atau transfusi ganti (karena platelet tidak dapat bertahan di dalam darah yang ditransfusikan)
• Pembedahan bypass kardiopulmoner
4.Meningkatnya penggunaan atau penghancuran trombosit

• Purpura trombositopenik idiopatik (ITP)
• Infeksi HIV
• Purpura setelah transfusi darah
• Obat-obatan, misalnya heparin, kuinidin, kuinin, antibiotik yang mengandung sulfa, beberapa obat diabetes per-oral, garam emas, rifampin
• Leukemia kronik pada bayi baru lahir
• Limfoma
• Lupus eritematosus sistemik
• Keadaan-keadaan yang melibatkan pembekuan dalam pembuluh darah, misalnya komplikasi kebidanan, kanker, keracunan darah (septikemia) akibat bakteri gram negatif, kerusakan otak traumatik - Purpura trombositopenik trombotik
• Sindroma hemolitik-uremik
• Sindroma gawat pernafasan dewasa
• Infeksi berat disertai septikemia.
GEJALA


Perdarahan kulit bisa merupakan pertanda awal dari jumlah trombosit yang kurang. Bintik-bintik keunguan seringkali muncul di tungkai bawah dan cedera ringan bisa menyebabkan memar yang menyebar.

Bisa terjadi perdarahan gusi dan darah juga bisa ditemukan pada tinja atau air kemih. Pada penderita wanita, darah menstruasinya sangat banyak.

Perdarahan mungkin sukar berhenti sehingga pembedahan dan kecelakaan bisa berakibat fatal.
Jika jumlah trombosit semakin menurun, maka perdarahan akan semakin memburuk. Jumlah trombosit kurang dari 5.000-10.000/mL bisa menyebabkan hilangnya sejumlah besar darah melalui saluran pencernaan atau terjadi perdarahan otak (meskipun otaknya sendiri tidak mengalami cedera) yang bisa berakibat fatal.

PURPURA TROMBOSITOPENIK IDIOPATIK (ITP)

Purpura Trombositopenik Idiopatik adalah suatu penyakit dimana terjadi perdarahan abnormal akibat rendahnya jumlah trombosit tanpa penyebab yang pasti.

Penyebab dari kekurangan trombosit tidak diketahui (idiopatik). Penyakit ini diduga melibatkan reaksi autoimun, dimana tubuh menghasilkan antibodi yang menyerang trombositnya sendiri. Meskipun pembentukan trombosit di sumsum tulang meningkat, persediaan trombosit yang ada tetap tidak dapat memenuhi kebutuhan tubuh.

Pada anak-anak, penyakit ini biasanya terjadi setelah suatu infeksi virus dan setelah bebeerapa minggu atau beberapa bulan akan menghilang tanpa pengobatan.

Gejalanya bisa timbul secara tiba-tiba (akut) atau muncul secara perlahan (kronik).

Gejalanya berupa:
- bintik-bintik merah di kulit sebesar ujung jarum
- memar tanpa penyebab yang pasti
- perdarahan gusi dan hidung
- darah di dalam tinja.

Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala serta hasil pemeriksaan darah dan sumsum tulang yang menunjukkan rendahnya jumlah trombosit dan adanya peningkatan penghancuran trombosit.

Pada penderita dewasa, diberikan kortikosteroid (misalnya prednison) dosis tinggi untuk mencoba menekan respon kekebalan tubuh. Pemberian kortikosteroid hampir selalu bisa meningkatkan jumlah trombosit, tetapi efeknya hanya sekejap. Obat-obat yang menekan sistem kekebalan (misalnya azatioprin) juga kadang diberikan. Jika pemberian obat tidak efektif atau jika penyakitnya berulang, maka dilakukan pengangkatan limpa (splenektomi).

Imun globulin atau faktor anti-Rh (bagi penderita yang memiliki darah Rh-positif) dosis tinggi diberikan secara intravena kepada penderita yang mengalami perdarahan hebat akut. Obat ini juga digunkan untuk periode yang lebih lama (terutama pada anak-anak), guna mempertahankan jumlah trombosit yang memadai untuk mencegah perdarahan.

TROMBOSITOPENIA AKIBAT PENYAKIT

Infeksi HIV (virus penyebab AIDS) seringkali menyebabkan trombositopenia. Penyebabnya tampaknya adalah antibodi yang menghancurkan trombosit. Pengobatannya sama dengan ITP. Zidovudin (AZT) yang diberikan untuk memperlambat penggandaan virus AIDS, seringkali menyebabkan meningkatnya jumlah trombosit.

Lupus eritematosus sistemik menyebabkan berkurangnya jumlah trombosit dengan cara membentuk antibodi. Disseminated intravascular coagulation (DIC) menyebabkan terbentuknya bekuan-bekuan kecil di seluruh tubuh, yang dengan segera menyebabkan berkurangnya jumlah trombosit dan faktor pembekuan.

PURPURA TROMBOSITOPENIK TROMBOTIK

Purpura Trombositopenik Trombotik adalah suatu penyakit yang berakibat fatal dan jarang terjadi, dimana secara tiba-tiba terbentuk bekuan-bekuan darah kecil di seluruh tubuh, yang menyebabkan penurunan tajam jumlah trombosit dan sel-sel darah merah, demam dan kerusakan berbagai organ.

Penyebab penyakit ini tidak diketahui. Bekuan darah bisa memutuskan aliran darah ke bagian otak, sehingga terjadi gejala-gejala neurologis yang aneh dan hilang-timbul.

Gejala lainnya adalah:
- sakit kuning (jaundice)
- adanya darah dan protein dalam air kemih
- kerusakan ginjal
- nyeri perut
- irama jantung yang abnormal.

Jika tidak diobati, penyakit ini hampir selalu berakibat fatal; dengan pengobatan, lebih dari separuh penderita yang bertahan hidup.

Plasmaferesis berulang atau transfusi sejumlah besar plasma (komponen cair dari darah yang tersisa setelah semua sel-sel darah dibuang) bisa menghentikan penghancuran trombosit dan sel darah merah. Bisa diberikan kortikosteroid dan obat yang menghalangi fungsi trombosit (misalnya aspirin dan dipiridamol), tetapi efektivitasnya belum pasti.

DIAGNOSA

Diagnosis ditegakkan berdasarkan gejala-gejala dan hasil pemeriksaan darah yang menunjukkan jumlah trombosit dibawah normal.

Pemeriksaan darah dengan mikroskop atau pengukuran jumlah dan volume trombosit dengan alat penghitung elektronik bisa menentukan beratnya penyakit dan penyebabnya. Aspirasi sumsum tulang yang kemudian diperiksa dengan mikroskop, bisa memberikan informasi mengenai pembuatan trombosit.

PENGOBATAN

Jika penyebabnya adalah obat-obatan, maka menghentikan pemakaian obat tersebut biasanya bisa memperbaiki keadaan.

Jika jumlah trombositnya sangat sedikit penderita seringkali dianjutkan untuk menjalani tirah baring guna menghindari cedera.

Jika terjadi perdarahan yang berat, bisa diberikan transfusi trombosit.

Anonim mengatakan...

Mencegah dan Menyembuhkan Penyakit Flu

Flu adalah penyakit yang diakibatkan oleh virus Influenza dan menular melalui udara serta menyerang system pernafasan pada manusia. Flu mewabah pada waktu pergantian musim (pancaroba) ketika kekebalan tubuh manusia menurun. Penyakit flu umumnya disertai dengan demam, sakit kepala, dan tubuh terasa lemas.
Flu ternyata sangat mengganggu aktivitas manusia khususnya pelajar. Karena flu dapat menyebabkan konsentrasi pelajar menurun. Oleh sebab itu, berikut ini adalah beberapa cara untuk mencegah flu, antara lain : hindarilah kontak langsung dengan penderita flu, seperti bercakap-cakap, dan seringlah mencuci tangan dengan sabun untuk menghilankan virus influenza ketika kita bersalaman dengan penderita flu.
Jika kita sudah tertular flu, yang harus kita lakukan antara lain, pertama, mengkonsumsi vitamin C untuk memulihkan kekebalan tubuh. Kedua, mengkonsumsi obat flu yang mengandung antitusiv untuk meringankan flu dan terakhir, istirahat yang cukup.
Untuk mempercepat penyembuhan,hindarilah stress. Dengan pikiran yang santai dan bebas dari beban mental, flu akan segera sembuh.

M.Mirza Abdillah P
17
XA-2

Anonim mengatakan...

Dzikrina N. K.
X SBI 3/ 13

LARINGITIS

Laringitis adalah peradangan pada laring atau pangkal tenggorokan. Laring terletak di puncah saluran udara yang menuju ke paru-paru (trakea) dan mengandung pita suara.
Penyebab yang paling sering adalah infeksi virus pada saluran pernafasan bagian atas (misalnya common cold). Namun bisa juga terjadi karena penggunaan suara yang berlebihan, reaksi alergi, atau karena menghirup iritan (misalnya asap rokok). Laringitis juga bisa menyertai bronkitis, pneumonia, influenza, campak, pertusis, dan difteri.
Gejala laringitis biasanya perubahan suara berupa serak sampai hilangnya suara, ternggorokan terasa gatal dan tidak nyaman. Gejala lainnya yang biasa ditemukan antara lain : demam, tidak enak badan, kesulitan menelan, dan sakit tenggorokan.
Pembengkakan laringitis bisa menyebabkan terjadinya gangguan pernapasan.
Pengobatan pada infeksi oleh virus tergantung kepada gejalanya. Penderita sebaiknya mengistirahatkan pita suaranya dengan tidak bicara atau bicara dengan berbisik. Menghirup uap juga bisa meringankan gejala dan membantu penyembuhan daerah yang meradang. Namun bila penyebabnya adalah bakteri, maka harus diberikan antibiotik.

Anonim mengatakan...

Anastasia Ria
X SBI 3
2


POLYCYSTIC OVARY SYNDROME
(PCOS)


PCOS adalah gejala umum yang terjadi pada perempuan. Sebenarnya, belum diketahui secara pasti apa penyebabnya. Tetapi, indikasi terbesar adalah hormon perempuan yang tidak seimbang.
Ada beberapa tanda dari PCOS, salah satunya periode menstruasi yang tidak teratur karena efek dari kondisi ovary yang membuat perempuan berhenti berovulasi. Detail dari gejala PCOS antara lain :
1. Menstruasi yang berlebih. Misalnya dalam sebulan lebih dari satu kali.
2. Berat badan naik, obesitas, atau sulit mengatur berat badan.
3. Mengalami pertumbuhan rambut secara berlebihan di daerah muka, dada, perut, atau di sekitar punggung.
4. Penipisan rambut di kepala.
5. Jerawat berlebihan atau tersumbatnya pori-pori.
6. Warna kulit di sekitar leher atau ketiak menjadi gelap dan menebal.
7. Tekanan darah tinggi, kolesterol naik, atau diabetes.

Tidak ada obatnya bukan berarti kita tidak bisa melakukan apa-apa untuk menanggulanginya. Beberapa alternatif pengobatan PCOS adalah :
1. Untuk perempuan yang berat badannya berlebih, dokter akan merekomendasikan agar menurunkan berat badan terlebih dahulu. Karena penurunan berat badan dapat mengurangi beberapa kondisi yang berhubungan dengan PCOS seperti tekanan darah tinggi atau diabetes. Kadang, penurunan berat badan dapat membuat hormon kembali normal. Sehingga, beberapa gejala bisa berkurang atau menurun drastis.
2. Dokter juga akan mengatur pola makan dan olahraga atau aktivitas yang bisa dijalankan.
3. Pemberian antiandrogen dapat melawan kelebihan androgen pada tubuh. Antiandrogen dapat membantu membersihkan kulit dan mengatasi masalah pertumbuhan rambut yang berlebihan.
4. Pengobatan lainnya adalah pemberian metformin untuk mengatasi diabetes, mengurangi jumlah insulin, juga bisa mengendalikan ovulasi dan jumlah androgen dalam tubuh.

Jika PCOS tidak segera diobati, perempuan dengan PCOS akan mandul, pertumbuhan rambutnya berlebihan, jerawat, obesitas, serangan jantung, tekanan darah tinggi, pendarahan di uterus dan kanker. Meski tidak ada obatnya, dengan penanganan yang tepat, bisa disembuhkan. Langkah yang penting adalah mendiagnosa sejak dini.

Anonim mengatakan...

DARAH RENDAH
khadijah, 23, X.2

darah rendah adalah penyakit kekurangan darah dikarenakan berbagai macam hal.
penyakit ini sangat sering diderita oleh wanita karena rutin datang bulan dalam jangka waktu sebulan sekali.

gejala yang biasa dialami adalah pusing-pusing, badan lemas, pandangan berkunang-kunagn saat berdiri terlalu lama atau berdiri di tempat yang suhunya panas.

penyakit ini dapat diatasi dengan banyak-banyak istirahat, serta tidak melakukan gerakan tiba-tiba. misalkan berdiri setelah duduk secara tergesa-gesa/cepat.

makanan yang harus dikonsumsi sebagai obat darah rendah adalah makanan-makanan yang dapat menambah darah, contohnya sate kambing. namun ada juga makanan-makanan yang sebaiknya tidak dikonsumsi secara berlebihan karena dapat mengurangi darah, seperti buah melon .

jika dengan menjalani hidup sehat tersebut masih mengalami darah rendah, maka segera konsultasikan kepada dokter penyakit tersebut agar mendapat penanggulangan yang lebih efektif dan intensif.

Anonim mengatakan...

Varicella atau yang lebih di kenal dengan cacar air adalah timbulnya gelembung-gelembung berair pada kulit yang disebabkan oleh virus varicella zoster virus(VCV). Masa inkubasi cacar air selama dua minggu. Gejalanya yaitu sedikit demam, sesak napas, pegal linu dan timbul gelembung-gelembung dikulit yang terasa gatal. Varicella ini sebenarnya dapat sembuh dengan sendirinya. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan adanya serangan berulang saat kita mengalami penurunan daya tahan tubuh. Penyakit varicella dapat diberi penggobatan "Asiklovir" berupa tablet 800 mg per hari setiap 4 jam sekali (dosis orang dewasa, yaitu 12 tahun ke atas) selama 7-10 hari dan salep yang mengandung asiklovir 5% yang dioleskan tipis di permukaan yang terinfeksi 6 kali sehari selama 6 hari. Larutan "PK" sebanyak 1% yang dilarutkan dalam air mandi biasanya juga digunakan. Setelah masa penyembuhan varicella, dapat dilanjutkan dengan perawatan bekas luka yang ditimbulkan dengan banyak mengkonsumsi air mineral untuk menetralisir ginjal setelah mengkonsumsi obat. Konsumsi vitamin C plasebo ataupun yang langsung dari buah-buahan segar seperti juice jambu biji, juice tomat dan anggur. Vitamin E untuk kelembaban kulit bisa didapat dari placebo, minuman dari lidah buaya, ataupun rumput laut. Penggunaan lotion yang mengandung pelembab ekstra saat luka sudah benar- benar sembuh diperlukan untuk menghindari iritasi lebih lanjut. Karena penyakit ini erat kaitannya dengan kekebalan tubuh, maka untuk mencegah penyakit ini imunisasi dianjurkan bagi orang berumur diatas 12 tahun yang tidak mempunyai kekebalan tubuh.



Kiki Riana K
X-1 / 13

Anonim mengatakan...

ROCHMAH BAKTI UTAMI
A.310070290
IV/E
FKIP/PBSID

Tugas I:

KD :Siaran (langsung)dari radio/televisi, teks yang dibacakan atau rekaman berita atau non berita.
1. Dapat memahami isi siaran berita.
2. Menuliskan isi siaran radio/televisi dalam beberapa kalimat dengan urutan yang runtut dan mudah dipahami.
3. Menyampaikan secara lisan isi berita yang telah ditulis secara runtut dan jelas.
4. Mengajukan pertanyaan/tanggapan berdasarkan informasi yang didengar (menyetujui,menolak,menambahkan).
5. Merumuskan maksud dan tujuan dari berita tersebut.
6. Membentuk opini isi berita dengan lugas dan jelas.

TUGAS II:

1. Latar belakang Pengembangan Kurikulum PPSP.
Pernyataan Menteri P & K dalam pidatonya 2 Mei 1973, sistem pendidikan tidak sesuai dengan kebutuhan nyata masyarakat. Gejala-gejalanya Proyek Perintis Sekolah Pengembangan (PPSP) didelapan IKIP di-Indonesia:
a. Menurunnya mutu lulusan baik dari tinjauan pemakai lulusan (sekolah di atasnya). maupun dunia usaha.
b. Meningkatnya anak usia sekolah yang putus sekolah.
c. Banyaknya anak yang drop-out tanpa bekal keterampilan yang memadai untuk bekerja.
2.Latar belakang Pengembangan Kurikulum PPSI.
Pada tahun 1975 berlaku beberapa kurikulum di Indonesia, yaitu kurikulam 1968 untuk SD dan PKPM (Proyek Pembharuan Kurikulum dan Metode Mengajar). Banyak proyek pengadaan/penyusupan buku dan pengembangan kurikulum tertentu.
3. Persamaan Kurikulum PPSP dan PPSI.
- Berorientasi pada tujuan.
Dalam hal ini dilakukan penelaahan tujuan Nasional Pendidikan yang meliputi: tujuan institusional sekolah, tujuan kurikuler, dan tujuan instruksional. Pengajaran merupakan penjabaran dari tujuan kurikuler
- Disusun tidak dalam mata-mata pelajaran melainkan dalam bidang studi.
4. Perbedaan Kurikulum PPSP dan PPSI.
a) PPSP.
- Struktur penjenjangan 5-3-3 dengan rincian 5 tahun untuk masa pendidikan SD, dan masing-masing 3 tahun untuk masa pendidikan SMP dan SMA ataupun SMK dan sederjat.
- Pada SD menggunakan sistem caturwulan dan sistem semester.
- Cara penilaian continou.
b) PPSI.
- Struktur penjenjangan 6-3-3 dengan rincian: 6 tahun untuk SD, dan masing-masing 3 tahun untuk SMP,SMA & sederajat.
- 9 mata studi wajib,sebagian ditentukan daerah.
- Dalam SMA kelas 1 semester 2 mulai disiapkan untuk penjurusan,terdapat 3 penjurusan (IPS,IPA & Bahasa).
- Keterampilan di SD menjadi penentu penerimaan di SLTP Kejuruan.
- Cara penilaian sudah PPSP.
5. Kebijakan "bidang studi" lebih diutamakan daripada "mata pelajaran" pada kurikulum PPSP dan PPSI, karena dalam hal ini sistem bidang studi ini akan lebih memungkinkan diadakan korelasi (saling berhubungan) antara berbagai mata pelajaran yang sejenis.

jabon mengatakan...

Aku ambil ilmunya dulu deh buat belajar dari semua yang ada dalam postingan ini. trims semuanya.